Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Update Corona Kota Banjar 10 Juni 2020 dari tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Banjar menunjukkan tidak ada lagi penambahan kasus positif Covid-19 di Kota Banjar.
Hal ini sudah berlangsung sejak bulan Mei 2020 sampai hari ini, Rabu (10/6/2020). Meskipun sebelumnya ada seorang perawat RSUD Kota Banjar yang terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan swab test.
Namun, perawat tersebut diketahui merupakan warga Panulisan, Kabupaten Cilacap, sehingga tidak dimasukkan ke dalam data Covid-19 Kota Banjar.
Saat ini, kasus positif Covid-19 di Kota Banjar tidak berubah, masih 7 kasus. Enam diantaranya sudah sembuh. Sementara 1 orang meninggal dunia, pemeriksaan swab pasca kematiannya menunjukkan pasien tersebut positif Covid-19.
Meskipun begitu, sebanyak 51 orang warga Kota Banjar dinyatakan reaktif Covid-19 berdasarkan rapid test. Namun, untuk mengonfirmasinya masih diperlukan swab test. Rapid test hanya dijadikan sebagai pemeriksaan awal untuk mendeteksi adanya penularan Covid-19.
Pemeriksaan rapid test bertujuan mendeteksi keberadaan antibody yang melawan virus dalam tubuh seseorang. Apabila reaktif, antibody sudah terbentuk, berarti tubuh sebelumnya sudah pernah terpapar virus.
Namun, apakah virus tersebut adalah virus Covid-19, maka perlu dikonfirmasi dengan swab test.
Selain itu, update Corona Kota Banjar 10 Juni 2020 juga menunjukkan Orang Tanpa Gejala (OTG) ada 4 orang.
OTG merupakan orang yang diduga terpapar Covid-19 karena sudah melakukan kontak erat dengan orang positif Covid-19. Namun tidak menunjukkan gejala sakit.
Selanjutnya jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) ada 22 orang. Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit, tinggal 3 orang. Sementara 16 orang PDP lainnya menjalani isolasi di rumahnya masing-masing. (SBH/R7/HR-Online)