Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisPerpustakaan Ciamis Masih Tutup, Tapi Tetap Bisa Simpan-Pinjam Buku

Perpustakaan Ciamis Masih Tutup, Tapi Tetap Bisa Simpan-Pinjam Buku

Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Pemkab Ciamis sampai saat ini tidak memperpanjang PSBB Parsial, yang sebelumnya telah berakhir pada 12 Juni kemarin. Dalam menghadapi new normal atau adaptasi kebiasaan baru, Perpustakaan Ciamis sampai saat ini masih belum dibuka. Tapi masyarakat tetap bisa simpan-pinjam buku.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Perpusipda) Ciamis Tini Nurmasari mengatakan sampai saat ini ruang baca di Perpus masih belum dibuka. Pasalnya, untuk wilayah zona level 2, sesuai arahan dari Provinsi Jabar, perpustakaan tidak boleh buka.

“Tak perlu khawatir, kami masih melakukan pelayanan bagi anak sekolah, mahasiswa atau masyarakat yang ingin meminjam atau mengembalikan buku. Silahkan saja datang ke kantor perpustakaan,” ujar Tini saat dihubungi via telepon, Rabu (17/6/2020).

Alasannya, Perpustakaan Ciamis tetap ingin memfasilitasi anak sekolah dan masyarakat umum yang menyukai buku fisik untuk dibaca. Meskipun di era digital saat ini membaca tak hanya melalui buku tapi bisa secara online melalui smartphone.

Tini menjelaskan, Perpustakaan daerah kemungkinan akan dibuka ketika sekolah kembali berjalan. Karena apabila perpustakaan dibuka sedangkan sekolah tutup, kemungkinan besar anak-anak akan mengunjungi perpustakaan sehingga bisa terjadi kerumunan. Sedangkan saat pandemi corona ini, anjurannya tidak menimbulkan kerumunan.

“Jujur kami masih khawatir dengan kondisi saat ini. Jadi jalan yang paling baik memang perpustakaan sementara tidak buka. Tapi upaya kami memfasilitasi. Dalam memberikan pelayanan juga kami tetap menerapkan protokol kesehatan. Peminjam buku harus pakai masker, cuci tangan dan tidak baca di kantor,” jelas dia.

Prosesnya, pengunjung datang ke kantor, lalu sampaikan judul atau tema buku yang akan dipinjam. Nanti petugas perpustakaan Ciamis akan mencarikannya. Tak dipungkir, meski tidak banyak namun peminjam buku masih ada yang datang. Itu membuktikan masyarakat Ciamis sudah cinta membaca.

“Perpus  Jamur di Alun-alun dan di Lokasana masih ditutup juga. Kami khawatir. Sarana  untuk protokol kesehatan masih terbatas. Untuk cek suhu saja hanya 1 unit. Tapi kami tetap jaga fasilitas itu,” tegas dia. (Fahmi2/R9/HR-Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...