Misteri virus Corona hingga saat ini masih belum juga menemui titik terang. Sebenarnya virus Corona murni berasal dari kelelawar atau kebocoran laboratorium yang berada di kota Wuhan?
Bagaimana virus Corona berevolusi dengan sangat cepat hingga dapat menyebar menuju seluruh penjuru dunia merupakan sebuah pertanyaan yang menjadi perdebatan oleh banyak orang.
Hal ini kemudian memicu berbagai spekulasi mengenai asal mula virus yang saat ini tengah menjadi pandemi di seluruh dunia.
Misteri Virus Corona, Benarkah Hanya Sebuah Konspirasi?
Saat ini virus Covid-19 telah berhasil menginfeksi hingga lebih dari 6,7 juta penduduk yang ada di seluruh dunia. Informasi mengenai cara pencegahan dan juga penularan virus ini memang sudah diketahui oleh para ahli.
Akan tetapi, mengenai asal mula terjadinya virus ini masih menjadi sebuah misteri. Para ilmuwan di dunia telah sepakat bahwa virus Corona berasal dari hewan kelelawar. Namun, tidak ada yang tahu pasti mengapa bisa virus tersebut masuk dan menginfeksi tubuh manusia.
Sebagai virus baru, tentu pengetahuan dari para medis dan juga ilmuwan mengenai bagaimana terjadinya virus ini tentu masih sangat terbatas.
Meskipun demikian, berbagai penelitian terkait misteri virus Corona terus dilakukan seiring meningkatnya jumlah kasus yang telah terjadi. Seiring dengan berkembangnya virus tersebut, banyak konspirasi yang muncul mengenai terjadinya virus Corona.
Berikut merupakan beberapa hal yang belum diketahui secara pasti dari virus yang telah terjadi selama kurang lebih 6 bulan ini.
Jumlah Orang Terinfeksi yang Belum Diketahui
Hingga saat ini belum ada satu orang pun yang mengetahui serta dapat memastikan secara jelas mengenai berapa banyak orang yang menjadi korban dari keganasan virus Covid-19 ini.
Hal ini tentu menjadikan misteri virus Corona semakin diperbincangkan. Untuk Indonesia sendiri, setiap hari dilaporkan adanya kasus infeksi positif, sembuh, ataupun meninggal.
Akan tetapi, untuk jumlah PDP, OPP, dan juga OTG juga masih belum dapat diketahui dan disimpulkan. Sebelumnya, PBB telah mengatakan bahwa orang yang meninggal dengan gejala mirip Covid-19 harus dimasukkan ke dalam angka kematian terkait dengan virus ini.
Dalam hal ini, para ahli statistik percaya bahwa sebenarnya terdapat banyak sekali korban yang telah terinfeksi virus Corona, akan tetapi mereka juga tidak mengetahui berapa jumlah yang pasti.
Berapa Banyak Virus Sehingga Mengakibatkan Infeksi?
Para ilmuwan mengatakan bahwa jumlah virus yang dapat mengakibatkan seseorang terinfeksi virus Corona belum juga diketahui dengan jelas. Bahkan hanya untuk mengetahui kisarannya, mereka menyebutkan jumlah angka yang intervalnya terbilang cukup lebar kisaran 1 hingga 1 juta virus.
Saat ini para ilmuwan hanya menjadikan dasar pengetahuan mengenai virus Corona yang jauh lebih dulu terjadi dan juga menjadi sebuah kasus pandemi yaitu epidemi SARS pada tahun 2003 silam.
Maka dari itu, para ilmuwan belum mengetahui dengan jelas berapa persis jumlah virus yang dibutuhkan untuk dapat menginfeksi tubuh seseorang sampai penelitian mengenai misteri virus Corona ini selesai.
Sebagian Orang Dapat Menderita Lebih Parah
Sebenarnya, Covid-19 dapat dikatakan sebagai sebuah penyakit ringan. Kebanyakan para penderitanya hanya akan menunjukkan gejala-gejala ringan.
Gejala tersebut seperti terserang flu selama beberapa minggu. Akan tetapi, untuk pasien tertentu, Covid-19 dapat mengakibatkan terjadinya peradangan yang cukup parah hingga kerusakan pada organ paru-paru.
Dalam hal ini, misteri virus Corona menjadi sebuah masalah yang belum juga terselesaikan. Para ahli sendiri menyebutkan tingkat keparahan penyakit akan ditentukan dari respon kekebalan tubuh. Jika respon berlebihan, maka hal itu yang akan mengakibatkan infeksi jauh lebih serius.
Peranan Anak-Anak dalam Penyebaran Virus
Beberapa bulan terakhir, banyak sekolah yang ditutup kemudian anak-anak diminta untuk belajar dari rumah dengan alasan agar dapat meminimalisir infeksi penularan.
Salah satu asumsi mengenai misteri Corona yang banyak bermunculan bahwa anak-anak jauh lebih rentan terinfeksi virus sehingga menjadikan mereka mengalami sakit parah, bahkan tanpa terdapat gejala sebelumnya.
Dimana Sebenarnya Virus Corona Menyebar?
Dalam sebuah epidemi baru, misteri virus Corona sangat mungkin terjadi akibat seorang pasien yang tunggal kemudian menyebar dan menjadi sebuah ledakan infeksi yang sangat besar. Para ilmuwan sendiri memperkirakan bahwa wabah pertama virus ini dimulai pada akhir hingga pertengahan bulan November 2019. (R10/HR-Online)