Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita PangandaranLabkesda Pangandaran Gratiskan Tes Swab dan Rapid Tes

Labkesda Pangandaran Gratiskan Tes Swab dan Rapid Tes

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kabupaten Pangandaran, menggratiskan pemeriksaan rapid tes dan tes swab untuk pra ODP (Orang Dalam Pengawasan), Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan masyarakat yang akan bepergian keluar kota sebagai syarat di saat pandemi.

Kepala UPTD Labkesda Kabupaten Pangandaran, Aang Syaefurahmat mengatakan, alat rapid tes yang tersedia saat ini diperuntukan untuk mereka yang akan bepergian keluar daerah, sebagai salah satu persyaratan yang harus ditempuh di tengah pandemi Covid19.

Selain itu, rapid dan swab tes juga diperuntukan bagi ODP dan PDP.

“Sementara tes swab bagi pemudik yang datang setelah isolasi khusus, sekarang ditiadakan,” ujarnya Rabu (3/6/2020).

Saat ini kata dia, Pemda Pangandaran menggratiskan peemeriksaan swab dan rapid test, namun untuk kedepan, pihaknya belum mengetahui apakah layanan seperti ini berbayar atau masih tetap gratis.

“Ya kita masih menunggu petunjuk teknis selanjutnya,” katanya.

Lanjutnya, pemudik yang baru datang akan dilakukan tes swab dengan mengambil sempel apus tenggorokan di belakang hidung atau belakang mulut.

“Mereka akan dibekali surat keterangan dari Labkesda, dan harus diperlihatkan ke tim gugus tugas penanggulangan covid-19, selama hasil tesnya belum keluar pemudik wajib melakukan isolasi mandiri di rumahnya masing- masing sebagai bentuk kehati- hatian,” pungkasnya. (Enceng/R8/HR Online)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...