Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita NasionalInsentif Kartu Prakerja Cair, Cek Syaratnya di Sini!

Insentif Kartu Prakerja Cair, Cek Syaratnya di Sini!

Insentif kartu Prakerja cair setelah sempat mengalami penundaan. Sejumlah peserta melaporkan sudah mendapat insentif kartu Prakerja yang ditransfer melalui rekening BNI dan dompet digital OVO, Gopay, dan LinkAja.

Penantian peserta kartu Prakerja Gelombang I, II, III, akhirnya berakhir. Pasalnya insentif kartu Prakerja akhirnya cair juga setelah mengalami penundaan beberapa lama.

Ketidakpastian pencairan insentif banyak dikeluhkan oleh para peserta. Apalagi peserta yang sudah menanti-nanti dana insentif lantaran terkena dampak wabah Covid-19.

Baca Juga: Cara Mencairkan Insentif Prakerja Tahap Kedua Melalui BNI dan LinkAja

Laman Kartu Prakerja mewanti-wanti peserta untuk memperhatikan sejumlah syarat apabila ingin insentif cair.

Syarat Insentif Kartu Prakerja Cair

Instagram Kartu Prakerja merilis syarat pencairan kartu Prakerja. Manajemen pelaksana program kartu Prakerja memberi tips bagi peserta yang sudah mendaftar Program Kartu Prakerja dan berhasil lolos.

Selain itu juga peserta sudah mengikuti pelatihan bahkan sudah mendapatkan sertifikat. Ada 5 tips yang diberikan oleh manajemen kepada peserta kartu Prakerja, berikut ulasannya:

Pertama, peserta harus memastikan sudah memberi ulasan, termasuk rating pelatihan.  Ini jadi syarat penting agar insentif segera cair.

Kedua, rekening bank atau dompet digital untuk mencairkan dana insentif kartu Prakerja harus masih aktif. Pastikan juga rekening bank dan akun dompet digital Anda sudah terhubung dengan akun Prakerja.

Ketiga,  untuk memastikan insentif kartu Prakerja cair, Nomor Induk Kepegawaian (NIK) KTP yang Anda masukkan untuk daftar kartu Prakerja juga sama dengan NIK yang Anda masukkan pada rekening bank dan akun dompet digital. Jika berbeda, maka dipastikan insentif Prakerja susah untuk dicairkan.

Keempat, jangan lupa juga bagi Anda yang menggunakan dompet digital untuk pencairan kartu Prakerja harus memperbarui atau mengupgrade akun dompet digital Anda. Baik OVO, Gopay, maupun LinkAja harus upgrade dulu ya.

Kelima, nomor handphone yang Anda pakai untuk akun dompet digital tersambung dengan akun yang Anda buat di laman Prakerja. Jangan sekali-kali mengganti nomor handphone dengan nomor yang baru, karena nantinya bisa menimbulkan masalah dalam pencairan kartu Prakerja.

Jika kelima syarat di atas sudah terpenuhi, saat waktunya pencairan insentif kartu Prakerja, maka Anda akan menerima dana sebesar Rp 600 ribu. Dana insentif ini akan Anda dapatkan setiap bulan selama 4 bulan.

Cara Upgrade OVO, Gopay, LinkAja untuk Pencairan

Selain membagikan syarat insentif kartu Prakerja cair, manajemen kartu Prakerja juga memberi informasi terkait tata cara memperbarui atau meng-upgrade akun dompet digital para peserta.

Upgrade akun dompet digital, baik OVO, GoPay, maupun LinkAja ini penting dilakukan untuk memproses pencairan Kartu Prakerja. Berikut penjelasannya:

Akun OVO

Bagi Anda yang menggunakan OVO, untuk upgrade akun OVO Anda, pertama klik menu ‘Upgrade’. Menu ini ada di halaman utama saat Anda membuka aplikasi OVO. Selanjutnya masuk ke menu ‘profile’, lalu klik menu ‘Upgrade’.

Selanjutnya Anda isi data identitas dengan lengkap dan sesuaikan dengan KTP. Lalu unggah atau upload foto selfie Anda sambil memegang KTP. Baik wajah maupun KTP harus terlihat jelas dan tidak boleh buram.

Upgrade GoPay

Upgrade GoPay untuk insentif kartu Prakerja cair, pertama yang Anda lakukan adalah klik menu ‘Lainnya’ pada akun GoPay. Selanjutnya klik ‘Upgrade ke GoPay Plus’, lalu klik lagi ‘Update Sekarang’.

Anda tinggal mengunggah foto KTP dan foto selfie. Foto wajah dan KTP juga harus jelas, dan tidak boleh buram. Jika buram maka proses upgrade akan ditolak pihak GoPay. Langkah terakhir untuk upgrade GoPay adalah pilih ‘Kirim Dokumen’.

Upgrade LinkAja

Untuk upgrade akun LinkAja, tinggal kil ‘Akun’, lalu lanjutkan dengan klik ‘Tipe Akun’, terakhir klik ‘Upgrade Full Service’.

Selanjutnya Anda isi data identitas pribadi, termasuk nama ibu kandung dan NIK KTP. Lanjutkan dengan foto wajah sesuai instruksi yang diberikan lewat aplikasi LinkAja.

Foto wajah harus sesuai dengan KTP, juga tidak boleh buram dan harus terlihat jelas. Langkah terakhir, Anda hanya perlu klik ‘Kirim Dokumen’.

Setelah Anda upgrade akun dompet digital yang Anda gunakan untuk pencairan kartu Prakerja. Ikuti langkah-langkah tersebut dengan benar agar insentif kartu Prakerja cair. (Ndu/R7/HR-Online)

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...