Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruDrama Song Joong Ki Dari Fantasi Hingga Romansa, Wajib Ditonton

Drama Song Joong Ki Dari Fantasi Hingga Romansa, Wajib Ditonton

Drama Song Joong Ki sangat sayang jika dilewatkan. Para penggemar drama Korea tentunya tidak asing lagi dengan sosok Song Joong Ki.

Aktor tampan dengan senyum manisnya ini sering tampil di berbagai drama. Song Joong Ki sendiri sudah terjun ke dunia akting sejak 2008 lalu.

Song Joong Ki memulai aktingnya dengan berakting dalam film A Frozen Flower. Sukses dengan film tersebut membuat Song Joong Ki semakin mendalami bidang seni peran. Dimana ia mulai menjajal seni peran dalam drama.

Aktingnya yang sangat memuaskan juga menjadi salah satu kelebihannya. Tidak sedikit produksi drakor yang ingin mendaulat sosok Song Joong Ki ini. Karirnya di dunia seni peran drakor memang sudah melambung tinggi.

Drama Song Joong Ki yang Wajib Ditonton Penggemar

Kini Song Joong Ki masuk dalam kategori aktor tampan yang sangat populer. Bahkan penggemarnya pun tidak hanya dari negeri asal. Melainkan dari berbagai negara di Asia dan yang lainnya.

Baca Juga: Drama Korea Sedih Terbaik, Siap-Siap Banjir Air Mata

Sosok Song Joong Ki tentunya dikenal setelah membintangi drakor dengan sejumlah artis. Perannya yang menjadi aktor utama selalu menjadi sorotan banyak orang. Berikut ini beberapa drakor yang dibintangi oleh Song Joong Ki.

1. Sungkyunkwan Scandal

Setelah menjajal dunia film, Song Joong Ki kemudian didapuk menjadi pemain drakor. Sungkyunkwan Scandal menjadi salah satu drama populer yang rilis di tahun 2010. Drakor yang satu ini sukses memperkenalkan sosok Song Joong Ki.

Drama Song Joong Ki ini diproduksi tahun 2010 dengan mengambil latar pada era Joseon. Dimana Song Joong Ki berperan sebagai Gu Yong Ha. Ia memiliki karakter playboy yang tebar pesona.

Pada era tersebut, para wanita tidak boleh bekerja ataupun bersekolah. Drama ini juga menampilkan sosok Park Min Young yang menyamar sebagai laki-laki. Ia menyamar agar bisa masuk ke universitas Sungkyunkwan.

2. The Innoncent Man

The Innocent Man merupakan drakor Song Joong Ki yang sangat menarik. Dalam drama ini, ia kembali menjadi aktor utama bernama Kang Ma Ru. Drama yang satu ini hadir dengan genre romansa bercampur melodrama.

Drakor yang diproduksi tahun 2012 ini membawa kesuksesan besar bagi Song Joong Ki. Drakor ini menampilkan Song Joong Ki sebagai mahasiswa kedokteran yang memiliki banyak insiden.

Melalui drama Song Joong Ki yang hits ini, popularitasnya semakin meningkat. Sehingga banyak tawaran drama yang datang kepadanya.

3. Descendants Of The Sun

Drama lainnya yang wajib ditonton adalah Descendants of The Sun. Drama yang satu ini merupakan drama terbaik sepanjang masa. Drakor ini juga merupakan comeback dari Song Joong Ki setelah pulang dari wamil.

Penampilannya yang semakin berkharisma membuat banyak orang kagum. Senyumnya yang selalu manis juga menjadi daya tarik tersendiri.

Drama yang dirilis tahun 2016 kembali sukses besar. Dalam drama ini, ia juga beradu akting dengan aktris Song Hye Kyo.

Dalam drama Song Joong Ki terpopuler ini, ia berperan sebagai kapten pasukan khusus Yoo Shi Jin. Ia digambarkan sebagai sosok yang memiliki wibawa dan kemampuan ahli.

Ia juga sering dikirim ke beberapa negara bermasalah untuk menyelesaikan misi. Drama ini juga menampilkan Song Hye Kyo sebagai seorang dokter.

Hingga banyak konflik yang dialami keduanya dalam drama ini. Drakor yang dibintangi Song Joong Ki ini juga mendapat rating yang tinggi.

4. Arthdal Chronicles

Kesuksesan Song Joong Ki tidak hanya sampai drakor Descendant of The Sun saja. Sebab, tiga tahun setelahnya, Song Joong Ki kembali dalam drakor Arthdal Cronichles. Drama Song Joong Ki yang satu ini juga tidak kalah menarik.

Berbeda dengan drama sebelumnya, Arthdal Chronicles memiliki genre fantasi yang menegangkan. Tidak sendiri, drama ini juga dibintangi oleh beberapa artis lain seperti Kim Ji Won.

Drama bertajuk Arthdal Cronicles ini mengisahkan tentang perebutan kekuasaan. Perebutan ini terjadi di sebuah kota fantasi yaitu Arthdal. Kemudian Song Joong Ki berperan sebagai Eun Som yang merupakan separuh neanderthal.

Drama Song Joong Ki memang tidak ada yang mengecewakan. Keseluruhan drama yang dibintangi juga memiliki rating bagus. Bahkan akting yang ditampilkan juga sangat memuaskan. Drakor yang dibintangi Song Joong Ki bisa anda jadikan referensi sebagai tontonan. (R10/HR-Online)

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...
Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan rumah warga di dua Desa yakni Desa Baginda dan Desa Cipancar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,...
Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya

Asep-Cecep Digugat ke MK Oleh Dua Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya di PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Asep-Cecep digugat ke MK (Mahkamah Konstitusi) oleh dua pasangan calon Bupati Tasikmalaya, Jawa Barat, di PSU Pilkada, yakni Ai Diantani dan Iip Miftahul...
Kejari Banjar Buka Peluang Tersangka Lain di Kasus Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD 

Kejari Banjar Buka Peluang Tersangka Lain di Kasus Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD 

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, menetapkan Ketua DPRD Kota Banjar DRK sebagai tersangka dugaan kasus korupsi tunjangan rumah dinas. Ia juga menjadi tersangka...
Pongo Studio X, Performa Gahar dengan Layar Luas dan Tajam

Pongo Studio X, Performa Gahar dengan Layar Luas dan Tajam

Saat ini, pekerjaan kreatif butuh perangkat yang bisa kita ajak kerja keras. Axioo sangat memahami permasalahan tersebut. Maka dari itu, mereka hadirkan sesuatu yang...
Tanah Penahan Tebing Jalan

Tanah Penahan Tebing Jalan Kabupaten di Sukamantri Ciamis Ambruk, Ini Harapan Warga

harapanrakyat.com,- Tanah penahan tebing jalan kabupaten di Dusun Sindang Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk. Sebelum kerusakannya meluas dan bertambah...