Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Satu orang lagi warga Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran menjadi pasien baru positif Corona. Pasien tersebut baru diketahui positif dari hasil swab yang keluar Sabtu (28/5/2020).
Sebelumnya pada malam takbir, warga Padaherang juga terkonfirmasi Covid-19, dan sama-sama menjalani di tempat isolasi yang sama namun beda ruangan.
Berita Terkait : Pasien Positif Covid-19 di Pangandaran Bertambah, Jeje Mengaku Kecolongan
Ketua Pembina Gugus Tugas Kecamatan Padaherang, Kustiman, membenarkan adanya pasien baru positif Covid-19 di wilayahnya.
Sehingga, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, pihaknya melakukan tracking kepada warga, yang diduga melakukan kontak erat dengan pasien baru positif Corona tersebut.
Namun, saat melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap belasan warga tersebut, berjalan agak sedikit alot.
Akhirnya, setelah diberi pemahaman atau edukasi, akhirnya sedikitnya 15 warga yang diduga melakukan kontak dengan pasien baru positif Corona itu mau diperiksa kesehatan.
“Setelah diberikan pemahaman tentang Covid-19, alhamdulillah semuanya mau diperiksa kesehatannya oleh tim medis,” ucap Kustiman kepada HR Online, Kamis (28/5/2020).
Pasalnya, menurut Kustiman yang juga camat Padaherang, bahwa orang yang terkonfirmasi tersebut bar diketahui positif Corona setelah selesai isolasi.
Artinya, terang Kustiman, pasien tersebut sudah kembali ke rumah dan berbaur dengan keluarganya serta orang lain.
“Dia masuk isolasi pada tanggal 4 Mei dan keluar tanggal 17 Mei. Sedangkan hasil swab dari Labkesda baru keluar hari ini,” terangnya.
Dengan adanya kasus tersebut, Kustiman juga mengimbau kepada warga agar tetap menerapkan protokol kesehatan. Salah satunya adalah gerakan DJCM, atau di rumah saja, jaga jarak, cuci tangan gunakan sabun, serta memakai masker.
“Dan mengikuti anjuran dari pemerintah,” pungkasnya. (Entang/R5/HR-Online)