Model jilbab instan terbaru memang tengah menjadi incaran bagi para wanita muslimah. Jika dibandingkan dengan jilbab atau hijab segi empat, penggunaan jilbab instan jauh lebih simple karena tidak memerlukan alat bantu seperti peniti ataupun sebagainya.
Saat ini jilbab instan juga terus mengalami perkembangan, mulai dari motif, warna, dan juga desain sehingga lebih memungkinkan para wanita muslimah untuk tampil lebih syar’i tapi tetap dapat mengikuti perkembangan zaman saat ini.
Model Jilbab Instan Terbaru yang Sedang Trend
Tampil sempurna dan juga menarik tentu impian setiap wanita pada umumnya. Kehadiran hijab juga harus mengikuti mode fashion yang tengah trend saat ini.
Baca juga: Jilbab Bahan Wolfis untuk Hijab yang Nyaman dan Stylish
Dalam dunia fashion, hijab sendiri terdiri dari berbagai macam model dan juga gaya yang modis. Model jilbab instan yang tengah trend saat ini juga sangat bermacam-macam, mulai dari tali ikat hingga berbagai jenis jilbab instan model bergo.
Apa saja model jilbab instan yang tengah trend saat ini? Berikut ulasannya untuk anda Pastikan anda tak melewatkannya.
Jilbab Instan dengan Tali Belakang
Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan konsep jilbab instan terbaru yang satu ini. Jilbab instan dengan tali elastis ini memang sangat lumrah digunakan oleh para siswa yang masih sekolah.
Akan tetapi, trend model jilbab instan dengan tali ikat belakang tersebut akhir-akhir ini kembali booming karena sangat simple dan juga praktis.
Tak sekedar fashion saja, akan tetapi jilbab instan yang satu ini juga akan menutup hingga bagian dada bagi tiap orang yang menggunakannya.
Anda dapat memadukan berbagai warna jilbab instan model ini dengan menggunakan nuansa nude dan penggunaan wadrobe yang senada.
Jilbab Instan Layering
Hampir sama dengan model jilbab instan terbaru tali belakang, kini agar lebih mempertegas nuansa yang kekinian, anda dapat memilih menggunakan hijab bertali yang dilengkapi dengan layering pada bagian bawahnya.
Model jilbab instan yang berwarna polos ini sangat cocok jika dipadukan dengan menggunakan busana yang memiliki corak sedikit lebih ramai agar terlihat jauh lebih anggun dan tentu lebih fashionable.
Akan tetapi, anda juga perlu memastikan penggunaan warna dasar busana yang senada dengan warna hijab instan yang digunakan agar tidak terlihat mencolok.
Jilbab Instan Khimar
Trend penggunaan model jilbab khimar tampaknya masih belum luntur hingga saat ini. Bagi anda yang ingin tampil lebih syar’i ataupun anda malas jika harus repot menggunakan jilbab segiempat, mungkin anda dapat mempertimbangkan menggunakan jilbab ini.
Baca juga: Pashmina Bahan Diamond, Jilbab Nyaman Dukung Penampilan
Khimar merupakan kata lain dari kerudung yang memiliki fungsi untuk menutup kepala hingga bagian dada hingga ke tangan. Penggunaan model jilbab instan terbaru ini juga sangat mudah dan simple karena tidak memerlukan jarum maupun peniti.
Model dari jilbab ini juga sangat bervariatif. Saat ini khimar hadir dengan berbagai macam warna hingga kombinasi payet yang sangat unik.
Jilbab Hoodie
Sederet selebriti hijabers Tanah Air telah banyak yang menggunakan jilbab instan model ini. Sesuai dengan namanya, jilbab hoodie merupakan salah satu jilbab modifikasi dari penggunaan syal dan juga pashmina.
Bentuknya menyerupai jaket hoodie serta cara menggunakannya juga sangat mudah. Model jilbab ini sangat hampir mirip dengan pashmina yang dililitkan, akan tetapi tidak perlu menggunakan jarum untuk dapat menyematkannya.
Bagi anda yang merupakan seorang hijaber aktif, maka dengan menggunakan model jilbab instan terbaru yang tengah ngetren saat ini cocok untuk kegiatan anda sehari-hari.
Jilbab Instan Bergo
Jilbab bergo merupakan salah satu jilbab instan yang masih ngetren hingga sekarang. Jilbab model bergo masih sangat diminati karena jilbab ini sangat mengedepankan gaya syar’i, akan tetapi tetap nyaman dan juga stylish ketika digunakan.
Model jilbab instan ini dikenal dengan ciri khas adanya sebuah pet atau bantalan spon pada bagian depan, tepatnya pada bagian dahi. Penggunaan jilbab instan bergo ini juga cocok bagi anda yang tidak ingin repot menggunakan jilbab.
Baca juga: Jilbab Bella Square Maksimalkan Tampilan Berhijab
Bahan dari model jilbab instan terbaru ini juga bermacam-macam. Mulai dari kaos, jersey, katun, dan juga spandex, serta tambahan penggunaan pet yang berukuran keci, pendek, hingga panjang.
Koleksi Jilbab
Untuk referensi model hijab terbaru, muslimah bisa berkunjung langsung ke toko HIJAB.ID. Toko online hijab dan busana muslimah ini menyediakan koleksi segala keperluan wanita muslimah, mulai dari pakaian, hijab sampai aksesoris lainnya.
Hijab yang disediakan platform toko online hijab ini dirancang sedemikian rupa untuk membantu menunjang wanita muslimah tampil percaya diri, anggun, nyaman dan syar`i.
Makanya, Toko yang berlokasi di Antapani Bandung ini selalu memperhatikan dari sisi kualitas bahan, jahitan dan juga kemasan. (R10/HR Online)