Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita PangandaranKorban Terdampak Banjir Rob di Pangandaran Terima Bantuan

Korban Terdampak Banjir Rob di Pangandaran Terima Bantuan

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Korban terdampak banjir rob di Kabupaten Pangandaran, akhirnya mendapat bantuan dari Pemkab Pangandaran. Bantuan tersebut disalurkan oleh Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsos PMD) Kabupaten Pangandaran, Kamis (28/5/2020).

Menurut Kepala Dinsos PMD Pangandaran, Wawan Kustaman, bahwa data warga korban banjir yang masuk ke pihaknya mencapai seratusan lebih. Kali ini, bantuan tersebut disalurkan untuk warga di Dusun Majingklak, Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang.

“Bantuan itu berupa paket sembako sebanyak 170, untuk warga masyarakat yang terdampak banjir rob pancaroba,” ucapnya kepada HR Online, Kamis (28/5/2020).

Wawan mengatakan, bahwa apa yang diberikan oleh Pemkab Pangandaran, setidaknya bisa mengurangi beban dan bermanfaat bagi warga terdampak banjir.

Ditambahkannya, banjir pancaroba yang terjadi beberapa hari yang lalu itu, sempat merendam ratusan rumah warga. Adapun ketinggian bervariatif, mulai dari 50 cm hingga 75 cm.

Sementara itu, di tempat yang sama Camat Kalipucang, Nana Sukarna, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Pangandaran yang telah memberikan bantuan, kepada warga Desa Pamotan yang terdampak banjir air laut. 

Menurut Nana, bahwa Dusun Majingklak merupakan salah satu daerah yang menjadi langganan banjir rob, jika cuacanya sedang kurang bersahabat.

Nana menuturkan, banjir tersebut dikarenakan meluapnya sungai Citanduy, akibat terdorong oleh air laut yang tenaganya lebih besar dari sungai.

“Dengan keadaan tersebut, tentunya banjir rob pun tak bisa dihindari lagi,” pungkasnya.

Dalam pembagian paket sembako dari Dinsos PMD, dihadiri juga anggota DPRD Kabupaten Pangandaran, Camat Kalipucang serta jajaran muspika lainnya. (Entang/R5/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...