Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruHP Xiaomi Redmi M2004J7AC yang Diduga Sebagai Redmi Note 10

HP Xiaomi Redmi M2004J7AC yang Diduga Sebagai Redmi Note 10

HP Xiaomi Redmi M2004J7AC diduga kuat adalah penampakan dari smartphone Redmi Note 10 series. Sepertinya saat ini smartphone ini sedang dalam pengujian pada platform Geekbench.

Beberapa saat yang lalu, diketahui ada smartphone baru yang tidak dikenal muncul di TENAA. Kemunculan smartphone ini membawa nomor model M2004J7AC.

Bahkan sekarang juga terlihat nomor yang sama di platform benchmark populer Geekbench bersama dengan perangkat yang memiliki nomor model M2004J7BC.

Karena keduanya punya nomor ponsel yang hampir sama, maka kemungkinan bila itu akan jadi smartphone Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro.

Seperti Apa HP Xiaomi Redmi M2004J7AC Ini?

Smartphone yang diduga sebagai Redmi Note 10 ini akan menjadi seri pertama yang telah mendukung teknologi 5G.

Bukan hanya itu saja, ada beberapa bocoran spesifikasi yang sudah terungkap, mulai dari layar, desain, kamera, sampai dengan kapasitas baterai yang dimilikinya. Berdasarkan sertifikasi TENAA, smartphone ini akan mendukung NSA dan SA serta jaringan LTE.

Desain Layar dan Kamera

Perangkat ini ikut mengubah taktiknya dari pemakaian layar LCD yang terjangkau berubah menjadi tipe OLED. Layarnya memiliki ukuran 6,57 inci dan resolusi sebesar 1080 x 2400 pixels lengkap dengan aspek rasio 20:9.

Sementara itu, modul punch hole yang disematkan pada bagian kamera depan juga bisa diganti dengan teardrop notch yang saat ini memang sedang trend.

Sensor kamera depan yang dimiliki HP Xiaomi Redmi M2004J7AC ini telah diprediksi sebesar 16 MP. Sedangkan untuk bagian kamera belakang tetap menggunakan sensor 48 MP sama dengan Redmi Note 9.

Walaupun begitu, bukannya menggunakan modul berupa quad camera. Nyatanya smartphone ini tampak hanya mengusung modul triple camera.

Mengenai konfigurasi lensa yang dibawanya, sampai saat ini belum terungkap bocorannya. Namun pastinya kita mengharapkan agar perangkat ini meluncur dengan dukungan berupa depth sensor.

Baterai

Pada sektor baterai, Redmi M2004J7AC terlihat menurun dari segi kualitasnya. Sebab, menurut bocoran yang beredar di Geekbench, daya baterai yang disematkan hanya 4.420 mAh saja.

Jenis baterai HP Xiaomi Redmi M2004J7AC sudah didukung dengan fast charging 22,5 W. Akan tetapi, bila dibandingkan dengan Redmi Note 9 yang lebih dulu diluncurkan jauh lebih besar.

Redmi Note 9 memiliki daya baterai dengan kapasitas 5.020 mAh dan untuk versi Note 9 Pro pun telah memakai tipe fast charging 30W.

Dapur Pacu

Dari segi dapur pacunya, perangkat ini dicurigai bakal membenamkan chipset Dimensity 820. Kecurigaan ini muncul saat situs Geekbench telah merilis hasil uji dua model perangkat Xiaomi dengan kode M2004J7AC dan M2004J7BC.

Walaupun pada situs Geekbench chipsetnya hanya ditulis sebagai MediaTek MT6875, akan tetapi ada banyak rumor yang beredar bila perangkat ini menggunakan SoC yang tidak dikenal yang merupakan Dimensity 820. Menurut Geekbench chipset ini berbasis CPU octa-core dengan kecepatan 2,0GHz.

Lain halnya dengan sertifikasi TENAA. Menurut TENAA, HP Xiaomi Redmi M2004J7AC ini memiliki chipset dengan kecepatan yang lebih besar, yaitu 2,6 GHz. Sepertinya versi TENAA kemungkinan besar merupakan angka yang diharapkan oleh pengembang.

Sepertinya kedua model Xiaomi ini tampak sudah menjalankan sistem operasi Android 10 dan mempunyai RAM dengan kapasitas 8GB.

Konektivitas

Chipset Dimensity yang telah diluncurkan oleh MediaTek beberapa saat yang lalu hadir dengan modem 5G dual mode. Ini artinya smartphone Xiaomi Redmi M2004J7AC ini akan hadir dengan dukungan konektivitas 5G.

Seharusnya ini juga berlaku pada Xiaomi M2004J7BC yang diduga akan menggunakan nama Redmi 10 Pro. Smartphone ini dimungkinkan bakal ditenagai dengan prosesor Dimensity 820.

Seperti yang sudah disebutkan tadi, ini merupakan prosesor baru yang menurut laporan yang diterima akan MediaTek perkenalkan ke publik dalam waktu dekat.

Dimensity 820 yang disematkan dalam HP Xiaomi Redmi M2004J7AC ini hadir dalam konfigurasi empat core Cortex-A76. Selain itu, juga digabungkan bersama empat core Cortex-A55 serta GPU Mali-G57MP4.

Dimensity 820 juga sudah dilengkapi teknologi berupa HyperEngine bersama dengan AI Processing Unit atau APU generasi ke-3. Berjalan bersama dengan 2 CC carrier aggregation (2CC CA) yang telah memberikan 30% kecepatan yang lebih luas 

Hasil Pengujian

Sementara itu, saat ini Redmi M2004J7AC yang diduga sebagai Xiaomi Redmi Note 10 ini sudah masuk dalam tahap pengujian. Karena Xiaomi Redmi M2004J7AC ini mempunyai banyak hasil dalam database GeekBench.

Dari hasil pengujiannya, HP Xiaomi Redmi M2004J7AC dan M2004J7BC menunjukkan skor rata-rata yang tak jauh berbeda. Skor tersebut adalah 646 poin di single-core dan sebesar 2.600 pada tes multi-core. (R10/HR-Online)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...