Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisAntisipasi Terjadi Pencurian, Para Pemuda di Cipaku Ciamis Siaga Jaga Keamanan Kampung

Antisipasi Terjadi Pencurian, Para Pemuda di Cipaku Ciamis Siaga Jaga Keamanan Kampung

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Untuk mengantisipasi adanya tindakan pencurian di wilayah Dusun Desakulon, Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, para pemuda dan petugas ronda malam siaga di setiap persimpangan jalan.

Oleh, salah seorang petugas ronda, mengatakan, guna mengantisipasi terjadinya tindak pencurian, para petugas ronda tak hanya sebatas berkumpul di simpang jalan, atau berdiam diri di Pos Ronda, tepi sebagian petugas juga berkeliling mengontrol setiap perumahan dan sejumlah titik yang dianggap rawan.

Meskipun di wilayah tersebut belum pernah terjadi adanya kasus pencurian, namun setiap petugas ronda malam harus bertanggung jawab dalam melaksanakan kewajibannya.

“Seiring dengan merajalelanya tindakan pencurian di luar daerah, bukan berarti upaya pencegahan tidak perlu dilakukan, sebab tidak menutup kemungkinan bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. Makanya tugas ronda malam harus lebih ditingkatkan,” kata Oleh, kepada HR Online, Seniin (04/05/2020) malam.

Mahmud, petugas ronda malam lainnya, menambahkan, karena rawan tindak kejahatan, selain petugas ronda malam para pemuda juga turut serta berpartisipasi.

“Meski hanya berkumpul di pos sembari main domino, alhamdulillah, para pemuda turut terketuk hatinya bertanggung jawab dalam menjaga keamanan lingkungannya.” Imbuh Mahmud. (Dji/R3/HR-Online)

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu memilih KB steril usai melahirkan anak ketiga. Bayi yang ia namai Danish Danendra Putra Permana itu lahir pada 15 April 2025 lalu....
Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...