Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarRobot Disinfektan Ultraviolet Bakal Digunakan di RS Rujukan Covid-19 Jabar

Robot Disinfektan Ultraviolet Bakal Digunakan di RS Rujukan Covid-19 Jabar

Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Robot disinfektan ultraviolet sedang dipersiapkan untuk digunakan di Rumah sakit rujukan Covid-19 di Jawa Barat. Robot ini befungsi untuk menyeterilkan ruangan dari virus dan mikrobiologi lainnya.

Robot buatan Telkom University Bandung dan LIPI ini dipamerkan di hadapan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Sabtu (18/4/2020).

Kecanggihan robot yang diberi nama AUMR itu dipuji oleh Emil. AUMR sendiri merupakan singkatan dari Auronomous UVC Mobile Robot.

AUMR punya kemampuan bergerak secara otomatis tanpa sentuhan manusia. Robot ini pun bisa melakukan disinfeksi dengan menggunakan sinar ultraviolet secara efektik dan juga cepat.

“Robot disinfektan ultraviolet ini punya kelebihan sendiri. Robot dikendalikan lewat remote control, sehingga tidak perlu disentuh manusia. Sangat cocok untuk dimanfaatkan di koridor rumah sakit yang menjadi rujukan Covid-19 di Jabar,” kata Emil.

Emil meminta Telkom University dan LIPI membuat surat kesanggupan produksi jumlah AUMR dalam waktu satu bulan.

“Segera buat surat tertulis, berapa banyak bisa diproduksi dalam satu bulan. Sekarang ini kita berpacu dengan waktu. Kalau sudah diproduksi dalam jumlah banyak bisa langsung dimanfaatkan,” katanya.

Menurutnya, robot ini akan diprioritaskan untuk digunakan di RSUP Hasan Sadikin Bandung. Sementara di Jabar sendiri rumah sakit rujukan Covid-19 ada 105 unit.

“Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan di rumah-rumah sakit rujukan di Jabar, namun prioritas awal akan digunakan dulu di RSHS,” katanya.

Emil juga sempat meminta perguruan tinggi melakukan inovasi untuk membantu menanggulangi wabah Covid-19. Ini disampaikan Emil dalam forum rektor perguruan tinggi. Selain robot AUMR, IPB juga tengah menguji ventilator otomatis di Kementerian Kesehatan.

“Covid-19 bisa selesai dengan cepat dengan kerja sama dan kebersamaan. Saya imbau universitas-universitas untuk berinovasi membantu penanganan Covid-19,” ucapnya.

Sementara itu, Prof Adiwijaya, Rektor Telkom Univerity, mengatakan, AUMR sudah pernah diujicoba untuk sterilisasi ruang wisma atlet Jakarta yang saat ini digunakan untuk penanganan pasien Covid-19.

Selain itu, robot disinfektan ultraviolet juga sudah pernah digunakan untuk memusnahkan virus mikrobiologi di lab LIPI Bogor.

“Robot ini sangat efektif untuk memusnahkan virus dalam waktu sekitar 10 sampai 20 menit,” kata Adiwijaya.

Adiwijaya menambahkan sifat AUMR ini mobile, selain bisa mengatur sendiri juga bisa dikendalikan dari jarak jauh.  “Saat bekerja, robot disinfektan ultraviolet ini tidak perlu sentuhan dari manusia,” tandasnya. (Ndu/R7/HR-Online)

Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Belum lama ini, dunia sains dan teknologi dikejutkan oleh pengumuman spektakuler dari Colossal Biosciences, sebuah perusahaan bioteknologi yang berbasis di Texas, Amerika Serikat. Mereka...
Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Sudahkah Anda mengetahui arti tanda seru merah di WA? Tanda ini umumnya menunjukkan bahwa pesan atau chat WhatsApp yang telah dikirim mengalami kegagalan. Meskipun...
Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...