Berita Ciamis, (harapanrakyat.com).- Menjelang Ramadan biasanya selalu ada tradisi melakukan ziarah ke makam keluarga untuk mengirim doa ataupun membersihkan makam.
Namun, akibat pandemi corona COVID-19, Tempat Pemakaman Umum (TPU) Barax yang berada di lingkungan Panoongan, Kelurahan Ciamis, Kabupaten Ciamis, jelang Ramadan kali ini sepi peziarah.
Abah Adong, Pengurus TPU Barax, membenarkan, akibat wabah Corona TPU Barax sepi peziarah. Padahal biasanya menjelang ramadan orang datang berbondong-bodong untuk datang mendoakan sekaligus membersihkan makam keluarganya.
“Sekarang bisa dihitung yang datang untuk ziarah. Sekarang yang datang hanya masyarakat sekitar saja,” katanya, Kamis (23/04/2020).
Menurut Abah Adong, biasanya menjelang ramadan bisa ratusan orang yang datang ke TPU Barax. Terutama orang yang memang dari luar kota untuk menengok, mendoakan dan membersihkan makam keluarga.
“Dari tahun 64, saya penjaga makam disini. Baru pertama melihat pemakaman sepi kalau menjelang ramadan,” katanya.
Abah Adong berharap, semoga wabah corona yang melanda Indonesia ini segera selesai dan tidak ada masyarakat Kabupaten Ciamis meninggal karena virus Corona. (Fahmi/R4/HR-Online)