Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Para petani di Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, melakukan panen lebih awal karena tanaman padinya diserang hama.
Agus, salah seorang petani, mengatakan, saat ini para petani di wilayah Kecamatan Padaherang terpaksa panen lebih awal akibat sebagian tanaman padinya diserang hama wereng coklat.
Tidak sedikit petani yang mengeluhkan hasil dari panennya. Namun, akan lebih rugi lagi jika tidak dipanen lebih awal.
“Tanaman padi terserang hama dan minimnya sosialisasi dari pihak penyuluh pertanian. Ini yang dikeluhkan kami,” ujarnya, kepada HR Online, Rabu (29/04/2020).
Selain tanaman padi diserang oleh hama wereng, lanjut Agus, para petani juga mengeluhkan turunnya harga gabah. Sebelum panen, harga gabah kering di tengkulak mencapai Rp 540 ribu per kwintal.
Tapi sekarang ini harga gabah kering mengalami penurunan, yakni menjadi Rp 500 ribu per kwintal. Menurut Agus, anjloknya harga gabah kali ini dipicu panen raya yang terjadi saat ini, seiring dengan pergantian musim kemarau ke musim penghujan.
“Petani di wilayah Kabupaten Pangandaran dalam waktu yang sama menggarap sawahnya, sehingga saat ini panennya juga tidak jauh berbeda. Itulah yang menyebabkan harga gabah menurun 40 ribu rupiah dari per kwintalnya,” terang Agus. (Ntang/R3/HR-Online)