Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruSmartphone 5G Terbaru, Nokia 8.3 Dirilis dengan Harga Fantastis

Smartphone 5G Terbaru, Nokia 8.3 Dirilis dengan Harga Fantastis

Smartphone 5G terbaru, Nokia 8.3 belum lama ini telah resmi dirilis. Smartphone 5G dengan teknologi jaringan paling anyar ini merupakan ponsel 5G pertama dari nokia.

Nokia 8.3 pun menuai banyak perhatian para netizen, seperti halnya smartphone keluaran terbaru tahun 2020 lainnya, smartphone 5G terbaru ini terbilang mengesankan.

Meski demikian, smartphone 5G terbaru dari nokia ini tidak dimaksudkan bersaing pada smartphone kelas atas, namun akan bersaing pada kelas menengah dengan harga yang cukup fantastis.

Dalam harga, tidak seperti kebanyakan smartphone rilisan terbaru lainnya yang berlomba-lomba mengeluarkan spesifikasi tinggi dengan harga murah.

Nokia menawarkan 2 jenis dengan harga yang berbeda, untuk jenis 6GB+64GB dibanderol dengan harga 10 Juta, sedangkan untuk jenis 8GB+128GB dibanderol 11 jutaan.

Spesifikasi Nokia 8.3 5G Smartphone 5G terbaru

Meskipun harganya bagi banyak kalangan terbilang mahal, namun spesifikasi yang dimiliki smartphone ini bisa dikatakan sesuai, berikut spesifikasinya.

1.  Fisik dan Layar

Nokia 8.3 5G memiliki dimensi 171,9 x 78,6 mm dengan berat kurang lebih 220g, sementara pada bagian SIM terdiri dari Single SIM (Nano-SIM) atau Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by).

Kemudian, untuk layar ponsel ini dibekali dengan layar tipe IPS LCD 16M warna dengan resolusi 1080 x 2400 pixel dan rasio 20 : 9.

Besaran layar yang dibawanya termasuk besar dan cocok untuk bermain game, yaitu 6.81 inci.

2.  Jaringan, Sistem dan Hardware

Dari sisi jaringan, seperti pada namanya Nokia 8.3 5G sudah menggunakan teknologi jaringan seluler terbaru, yaitu 5G dan dukungan jaringan seluler sebelumnya GSM/HSPA/LTE.

Jaringan cepat tentunya memerlukan prosesor dan sistem yang cepat juga? Untuk itu, Smartphone 5G terbaru ini dibekali dengan platform yang mendukungnya.

Sistem terbaru, Android 10.0/Android One disandingkan dengan chipset Qualcomm SDM765 Snapdragon 765G (7 nm) siap melayani kecepatan jaringan 5G.

Selain itu, Nokia 8.3 5G mengantongi CPU Octa-Core dengan spesifikasi 1×2.4 GHz Kryo 475 Prime, 1×2.2 GHz Kryo 475 Gold dan 6×1.8 GHz Kryo 475 Silver yang disandingkan Adreno 620 dari sisi grafis.

Kemudian dari sisi memory, disediakan sloti memori microSDXC (dedicated slot) dan memori internal 64/128 GB serta RAM 6/8GB.

3.  Camera dan Baterai

Dikutip dari ubergizmo, nokia memfokuskan smartphone 5G terbarunya pada bagian fotografi yang handal di berbagai kondisi termasuk pada kondisi minim pencahayaan.

Oleh karena itu, tidak tanggung-tanggung Nokia 8.3 5G membawa kamera 64 MP pada pengaturan Quad Camera.

dari keseluruhan terdapat 4 kamera dengan spesifikasi 64 MP, f/1.9, (wide), PDAF, 12 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), AF, 2 MP, (macro) dan 2 MP, (depth).

Sementara untuk kamera selfie, single camera 24 MP, f/2.0, (wide) dengan fitur Zeiss Optics, HDR dan kemampuan resolusi video 1080pixel pada 30fps.

Selanjutnya untuk baterai menggunakan Li-Po 4500 mAh non-removable battery atau tidak bisa di copot serta Fast Charging 18 Watt.

Masih banyak spesifikasi lain Smartphone 5G terbaru dari nokia yang menarik, tetapi di atas merupakan spesifikasi unggulan Nokia 8.3 5G yang mungkin Anda sukai. (Muhafid/R6/HR-Online)

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cara Cek Layar iPhone Kena Dead Pixel dan Solusinya

Cek layar iPhone kena dead pixel bisa membantu pengguna untuk menemukan solusinya. Hal ini karena pengguna iPhone pasti sulit untuk mengatasinya jika tidak tahu...
Juara Liga 1 Indonesia

Sedikit Lagi Menuju Juara Liga 1 Indonesia, Persib Bandung Hanya Butuh 8 Poin

Liga 1 Indonesia musim ini tampaknya tengah menjadi persaingan antar beberapa tim. Salah satunya Persib Bandung yang hanya membutuhkan delapan poin agar bisa mengunci...
Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...