Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisPolres Ciamis Bekuk Pengedar Narkoba Jenis Sabu

Polres Ciamis Bekuk Pengedar Narkoba Jenis Sabu

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Satuan Narkoba Polres Ciamis, Jawa Barat,  berhasil membongkar jaringan bisnis narkoba jenis sabu.

Dari pengungkapan itu, Polres Ciamis berhasil membekuk tersangka FE (26), warga Bandung, di daerah Rest Area Pom Bengsin Cikoneng yang berada di Jalan Raya Margaluyu, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis.

“Awalnya kami mendapatkan laporan dari warga akan adanya transaksi sabu-sabu di wilayah hukum Polres Ciamis, sehingga Satnarkoba Polres Ciamis melakukan penelusuran ke lokasi,” terang Kapolres Ciamis, AKBP Dony Eka Putra saat menggelar konferensi pers di Mapolres Ciamis, Senin (09/03/2020).

Dony mengungkapkan, pada saat melakukan penelusuran di lokasi pihaknya mencurigai FE. Saat digeledah ternyata benar dirinya membawa narkoba jenis sabu-sabu seberat 5,47 gram, yang disimpan di bungkus rokok.

“Ketika kami geledah ternyata benar tersangka warga Bandung kedapatan menyimpan barang haram itu di bungkus rokok, sehingga langsung kami tangkap,” katanya.

Dari pengakuan tersangka FE (26), dirinya mendapatkan barang haram jenis sabu itu dari tersangka C, warga Bandung, yang sekarang DPO dan mengedarkan ke Ciamis.

Tersangka memang kali pertama mengedar narkoba di Ciamis, namun sebelumnya sudah mengedarkan barang haram itu di daerah Tasikmalaya.

“Untuk mempertanggung perbuatannya, tersangka FE dikenakan Pasal 112 ayat (1) Jo Pasal 114 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009, tentang Narkotika dengan ancaman 5 sampai 20 tahun penjara,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...