Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita BisnisBingung Mencari Pinjaman Modal Usaha? Ini Tempat yang Bisa Dimanfaatkan!

Bingung Mencari Pinjaman Modal Usaha? Ini Tempat yang Bisa Dimanfaatkan!

Pinjaman modal usaha seringkali menjadi masalah bagi kebanyakan orang untuk sukses dalam bisnis. Terlebih buat pelaku usaha kecil, modal usaha kerap menjadi faktor penghambat mereka untuk berkembang.

Modal memang faktor penting untuk menjalankan bisnis. Bahkan tak sedikit yang sangat tergantung adanya modal uang untuk menjalankan sebuah usaha. Tak sedikit juga yang bingung dalam mencari dan mendapatkan permodalan ini.

Meskipun sangat penting, modal uang sebenarnya bukanlah faktor yang menentukan keberhasilan atau sukses sebuah bisnis. Ada berbagam faktor lain yang ikut menentukan, seperti perencanaan, ceruk pasar, strategi pemasaran dan lainnya.

Berbicara tentang pinjaman modal usaha orang lebih sering menghubungkannya dengan bank. Padahal, modal usaha bisa dicari dan diperoleh dari banyak tempat dan berbagai cara.

Bank sendiri umumnya menerapkan bunga yang tidak rendah beserta persyaratan yang rumit. Usaha kecil kebanyakan akan kesulitan dalam mengakses perbankan untuk mendapatkan modal.

Tempat untuk Mendapatkan Pinjaman Modal Usaha

Sebenarnya ada banyak tempat yang menyediakan fasilitas modal usaha yang bisa diakses selain bank. Di bawah ini berbagai tempat yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pinjaman modal usaha.

Lembaga Keuangan Non-Bank

Selain bank, ada lembaga keuangan non-bank yang juga menyediakan modal usaha yang bisa dimafaatkan. Namun lembaga ini umumnya menyediakan pinjaman bukan berupa uang tunai melainkan dalam bentuk kredit barang.

Adira, FIF, Megazip, dan penyedia pinjaman modal usaha secara online adalah contoh lembaga pembiayaan bukan bank. Jika Anda membutuhkan kendaraan atau barang untuk mengembangkan bisnis kenapa tidak memanfaatkan fasilitas ini meski bunganya tidaklah kecil.

BUMN

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan perusahaan bisnis milik pemerintah yang tentu saja mencari keuntungan. BUMN menyediakan 2 persen dari keuntungannya untuk modal UKM melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL).

Jika Anda membutuhkan pinjaman modal usaha kecil Anda bisa mengajukan ke BUMN di kota Anda. PT Telkom, Pertamina, PT Angkasa Pura, dan lainnya bisa memberikan modal usaha berbunga rendah dengan plafon cukup besar.

Koperasi

Koperasi simpan pinjam juga merupakan tempat yang juga bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pinjaman modal untuk usaha. Bunga pinjaman yang diterapkan untuk usaha kecil umumnya relatif rendah sehingga tidak memberatkan.

Namun untuk bisa meminjam uang Anda tentunya harus menjadi anggota koperasi terlebih dahulu. Saat ini ada banyak koperasi yang bisa Anda hubungi untuk bisa mendapatkan modal usaha.

Instansi Pemerintah

Jika Anda ingin mendapatkan pinjaman modal usaha dari pemerintah Anda bisa menghubungi instansi pemerintah. Ada tak perlu ke kantor pusatnya di Jakarta karena kanwil atau dinas yang ada di daerah juga bisa melayani Anda.

Kementerian Koperasi dan UKM, Departemen Perinduatrian dan Perdagangan, dan instansi lainnya umumnya menyediakan program pembinaan usaha kecil dan menengah (UKM). Tak hanya modal, pemerintah juga menyediakan fasilitas gratis untuk pameran dan peralatan usaha.

Investor

Selain dari yang telah disebutkan di atas, Anda juga bisa mendapatkan pinjaman modal usaha dengan mengajukan pada investor. Saudara, teman, kenalan, atau orang yang memiliki uang lebih adalah calon investor yang bisa Anda dekati.

Investor ini bisa perseorangan, dari beberapa orang, maupun konsorium. Namun untuk meyakinkan mereka Anda harus membuat penawaran yang menarik beserta laporan keuangan usaha yang prospektif dan menguntungkan.

Itulah berbagai alternatif tempat yang bisa dimanfaatkan untuk mencari dan mendapatkan pinjaman modal usaha. Namun layanan ini umumnya untuk usaha yang telah berjalan dan bukan untuk yang baru akan dijalankan. (R9/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...