Berita Banjar, (harapanrakyat.com).- Sebagai rangkaian akhir Peringatan Hari Jadi Kota Banjar ke-17, Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Banjar, Jawa Barat, menyelenggarakan agenda Citanduy Festival (Cifest) di lokasi Lapang Bhakti Tamkot, Sabtu (14/03/20).
Meski berlangsung kurang meriah, namun pembukaan Citanduy Festival (Cifest) yang sedianya berlangsung di Letjen Suwarto tersebut berjalan dengan lancar.
Kepala Disporapar Kota Banjar, Nana Suryana, mengatakan, melalui Citanduy Festival (Cifest) selain memeriahkan hari jadi Kota Banjar ke-17 juga untuk mempromosikan wahana wisata yang ada di Kota Banjar.
“Diharapkan ajang Cifes dapat mengangkat pariwisata. Besok juga akan dipentaskan drama kolosal dan agenda seni budaya,” kata Nana Suryana.
Pada kesempatan tersebut, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, menyampaikan keinginannya untuk penyelenggaraan Citanduy Festival (Cifest) kedepan kembali diadakan di kawasan Sungai Citanduy sebagai upaya mengenalkan wisata air.
Namun, kata Ade Uu Sukaesih, mungkin karena susana kurang mendukung terpenting agenda peningkatan sektor wisata tetap harus dilaksanakan.
“Kedepan kalau Leuwi Keris memang jadi dibangun di Ciamis, kita ingin kembangkan wisata kampung Citanduy. Sekarang semua harus berupaya agar sektor wisata terus berkembang,” kata Ade Uu Sukaesih.
Selain menyampaikan pengembangan sektor wisata, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih juga sempat mengabsen dan menyebut banyaknya Kepala Dinas yang tidak hadir dalam acara pembukaan Cifes.
“Mungkin banyak yang sibuk dan agenda keluarga jadi tidak bisa hadir. Dengan ajang ini semoga bisa mengangkat sektor wisata di Banjar,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Banjar, Dadang Kalyubi, menyayangkan beberapa kepala dinas atau OPD yang tidak hadir dalam ajang festival tersebut.
Menurut Dadang, setiap kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah daerah sebaiknya setiap instansi atau OPD bisa turut aktif mensuport, terlebih agenda penting seperti peringatan hari ulang tahun (HUT).
“Apapun itu, seharusnya semua bisa ikut memeriahkan, apalagi yang menyangkut agenda untuk kemajuan Kota Banjar,” katanya. (Muhlisin/R4/HR-Online)