Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Akibat hujan deras disertai angin kencang, sebuah rumah milik Nuryana di Dusun Empangsari, RT 06 RW 03 Desa/Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, tertimpa pohon tumbang, Minggu (9/2/2020) sore.
Musibah tersebut dibenarkan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan Kalipucang Fajar. “Pohon yang tumbang tersebut berada di belakang rumah korban, pohon tumbang terbawa angin kencang,” ujar Fajar, kepada HR Online.
Mengetahui adanya musibah tersebut, pihaknya langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kecamatan dan BPBD Kabupaten Pangandaran. “Alhamdulillah tak lama berselang, petugas BPBD dan relawan Tagana mengevakuasi pohon tumbang tersebut,” katanya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah pohon tumbang tersebut. Namun rumah korban mengalami kerusakan cukup parah di bagian atapnya, karena tertimpa batang pohon yang tumbang.
Dihubungi terpisah, Ketua Tagana Pangandaran, Nana Suryana membenarkan adanya rumah warga di Kalipucang yang tertimpa pohon tumbang. “Relawan Tagana langsung menuju ke lokasi dengan membawa mesin pemotong kayu, untuk memotong reruntuhan pohon tersebut,” ucapnya.
Sebelumnya kata Nana, relawan Tagana Kabupaten Pangandaran, juga telah mengevakuasi pohon tumbang di depan pintu tol gate menuju pantai Timur Pangandaran. (Entang/R8/HR Online)