Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- BPBD Kabupaten Ciamis bersama Tagana memberikan bantuan logistik untuk korban rumah ambruk di Desa Sukasari, Kecamatan Banjarsari, Jum’at (7/2/2020) sore.
Kasi Darurat dan Logistik BPBD Ciamis, Usin Sulas, mengatakan, penerima bantuan terpal dan sembako tersebut adalah Nana Rohana warga Dusun Sukamulya, Desa Sukasari. Sedangkan lainnya berada di Desa Banjaranyar, dan Desa Kawasen.
Tak hanya itu, pihaknya juga melakukan pendataan korban rumah ambruk yang terjadi di wilayah Ciamis selatan itu.
“Hari ini ada 3 korban rumah ambruk yang berada di 3 titik. Kita berikan terpal dan sembako untuk mereka,” katanya kepada HR Online.
Usin menambahkan, ke depan pihaknya akan berupaya memberikan bantuan stimulan untuk para korban akibat hujan deras ini.
“Untuk sementara kita lakukan dulu assesmen. Insya Allah ke depannya para korban juga akan kita berikan bantuan stimulan,” ungkapnya. (Suherman/R6/HR-Online)