Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita CiamisBiasakan Berdemokrasi, Pemilihan Ketua RT di Ciamis Lewat Pemungutan Suara

Biasakan Berdemokrasi, Pemilihan Ketua RT di Ciamis Lewat Pemungutan Suara

Berita Ciamis (harapanrakyat.com).- Untuk membiasakan kehidupan berdemokrasi, pemilihan ketua RT 04 di Dusun/Desa Gereba, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dilaksanakan dengan pemungutan suara secara lamgsung oleh masyarakat Rabu, (05/02/2020.

Biasanya di beberapa daerah, pemilihan Ketua RT jarang dilaksanakan. Ketua RT kebanyakan ditunjuk langsung oleh tokoh masyarakat, hal tersebut karena minimnya minat masyarakat menjadi Ketua RT.

Ketua panitia pemilihan RT 04, Usman Ali, mengatakan, proses pelaksanaan pemilihan ketua RT dilaksanakan melalui pemungutan suara layaknya pelaksanaan pemilihan umum. Ada tiga orang calon Ketua RT yang dicalonkan.

“Meski dilaksanakan melalui pemungutan suara calon tidak dipungut biaya apapun. Karena keinginan masyarakat, segalanya di tanggung oleh masyarakat secara swadaya,” ujarnya.

Usman menyebut, dari 78 suara yang diperebutan oleh tiga orang calon Ketua RT, nomor urut 1 atas nama Oyon memperoleh 53 suara, Suherman dengan nomor urut dua memperoleh 12 suara dan terakhir nomor urut 3 Suganda hanya meraih 6 suara.

“Dari jumlah hak pilih yang hadir (78) hak pilih hanya, 1 suara yang dinyatakan tidak syah. Artinya masyarakat sudah paham tentang cara memilih, dan berdasarkan bukti dari perolehan suara, maka Oyon dinyatakan sebagai pemenang atas kedua rivalnya,” tandasnya. (Edji/R8/HR Online)

Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...
Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...