Kamis, Maret 13, 2025
BerandaBerita BanjarManfaatkan Medsos, Bakso Agan Kota Banjar ‘Diburu’ Pembeli

Manfaatkan Medsos, Bakso Agan Kota Banjar ‘Diburu’ Pembeli

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Ida (35), patut diacungi jempol. Perempuan asli Kota Banjar ini menguji peruntungan berjualan bakso di Dusun Cibeureum, Desa Balokang, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, dengan merk dagangnya Bakso Agan.

Kesuksesannya dalam menjual mie bakso bersama suaminya, Roni Apriatna (37), di Jalan Pedepokan Balokang, tidak semulus yang dibayangkan. Sebab, sebelumnya ia mencoba berbagai peruntungan berdagang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, namun tak ada yang cocok.

Saat ditemui Koran HR di rumahnya, Senin (27/01/2020), Ida menuturkan, dirinya menjual bakso sudah berlangsung sekitar 3 tahun. Meski terbilang baru, namun ia mengaku sangat bersyukur baksonya diburu para pencinta kuliner olahan daging berbentuk bola itu.

Ia pun menceritakan, sejak tinggal di Balokang, dirinya mencoba peruntungan dengan berdagang berbagai jajanan anak-anak dan gorengan. Lantaran merasa kurang, ia menambah jenis makanan yang dijual, yakni berupa soto.

“Dulu pas jualan itu memang biasa-biasa saja, meski sudah ditambah jualan soto. Tapi setelah beralih ke bakso, justru berbanding terbalik dengan sebelumnya. Alhamdulillah ramai terus,” tutur Ida.

Sebelum beralih ke Bakso Agan, jelas Ida, ia bersama suaminya yang juga didukung oleh ayahnya, untuk berjualan bakso. Hal itu karena melihat dagangannya kurang begitu ramai. Bahkan, awal proses pembuatan adonannya juga dibantu ayahnya yang juga penjual bakso.

Meski tak begitu berpengalaman dalam membuat racikan bakso, namun Ida mengaku sebagai pencinta bakso bisa mengukur ukuran bakso yang akan dijualnya itu.

“Memang awal-awal jualan ya kurang begitu laku. Sering lebihnya dimakan sendiri. Tapi, kira-kira menjelang Lebaran beberapa tahun lalu, tiba-tiba pembeli dari jauh mulai berdatangan ke sini, karena mereka dengar dari media sosial. Berkat itu, hingga sekarang Alhamdulillah cukup ramai,” ungkapnya.

Bakso Beranak, salah satu menu andalan Bakso Agan Banjar. Foto: Muhafid/HR

Sementara itu, Roni, suami Ida, mengaku sangat terbantu dengan adanya media sosial, terutama Facebook dan Instagram. Karena, lewat postingan pelanggan itu, usahanya kini diburu para pembeli.

Menurut pria lulusan UPN Yogyakarta itu, kunci dalam menjaga kualitas bakso agar tidak mengecewakan pelanggan adalah dengan berlaku jujur dalam olahan.

Jujur, kata Roni, juga bisa diimpelementasikan dalam hal masakan. Artinya, ketika dirinya jualan bakso yang merupakan olahan daging sapi, maka ia membuat bakso itu dari olahan daging sapi, bukan dari yang lainnya.

“Jadi menurut saya itu prinsip utamanya. Sedangkan yang lainnya, saya bersama istri sudah sepakat tidak mengambil banyak keunguntungan dari dagangan ini. Tapi yang paling penting adalah bisa berkelanjutan, dan bisa dipercaya pelanggan,” jelas Roni, yang pernah bekerja di Dinas Petanian Kota Banjar.

Melihat perjalanan selama ini menjadi tukang bakso, Roni mengaku sudah yakin, bahwa hal itu adalah jalan hidupnya. Meskipun ia sebelumnya pernah mencari peruntungan dengan berdagang maupun bekerja di instansi pemerintahan.

“Mungkin ini sudah jadi jalannya. Saya di media sosial hanya memaksimalkan Google Map saja. Mudah-mudahan saja ke depan Bakso Agan bisa semakin ramai lagi,” pungkas Roni. (Muhafid/Koran HR)

Modus Rental Mobil

Modus Rental Mobil, Pria Asal Garut Ini Malah Gadaikan Kendaraan Milik Korban

harapanrakyat.com,- Modus rental mobil, seorang pria di Garut, Jawa Barat, diringkus polisi karena menggadaikan kendaraan yang sebelumnya dia rental dari seorang warga. Pelaku berhasil diringkus...
Maharani Kemala Bantah Tuduhan

Maharani Kemala Bantah Tuduhan Suap untuk Menahan Nikita Mirzani: Tidak Masuk Akal

Pengusaha sekaligus selebgram Maharani Kemala bantah tuduhan suap yang kini tengah menjadi buah bibir di media social. Tuduhan tersebut dikaitkan dengan penahanan artis Nikita...
Sejumlah Pohon Tumbang

Sejumlah Pohon Tumbang Timpa Rumah Saat Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (12/3/2025) sore, menyebabkan sejumlah pohon tumbang menimpa rumah warga. Salah...
Dua Pemain Persib Perkuat Timnas untuk FIFA Matchday Maret 2025

Dua Pemain Persib Perkuat Timnas untuk FIFA Matchday Maret 2025

Di bulan Maret 2025 ini akan berlangsung pertandingan FIFA Matchday. Sehingga, dengan adanya pertandingan tersebut, maka Liga 1 Indonesia pun harus jeda. Meski para pemain...
Program bjb Ngabuburit Bersama Haji Geyot

Program bjb Ngabuburit Bersama Haji Geyot, Hidupkan Tradisi dan Meriahkan Ramadan

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk komitmen untuk memelihara budaya lokal, bank bjb menghadirkan Program bjb Ngabuburit Bersama Haji Geyot. Sebagaimana diketahui, bahwa Haji Geyot ini merupakan...
Ribuan Karton Minyakita

Polisi Temukan Ribuan Karton Minyakita di Pabrik Tahu Sumedang, Diduga Tak Berizin

harapanrakyat.com,- Satreskrim Polres Sumedang bersama Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian (Diskop UKMPP) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, menemukan ribuan karton Minyakita diduga...