WhatsApp dikabarkan mengalami gangguan lantaran tidak bisa mengirim pesan media gambar, video maupun audio.
Gangguan ini mengakibatkan pengguna tidak bisa mengunggah status berupa gambar.
Pantauan HR Online di laman downdetector.com, pengguna WhatsApp di sejumlah negara di kawasan Asia dan Eropa mengalami gangguan, termasuk Indonesia.
Sementara di wilayah Amerika selatan sejumlah negara juga mengalami gangguan.
Gangguan yang berlangsung sekitar pukul 18.15 AM EST ini, membuat para pengguna juga melaporkan kendalanya di laman detectordown ini.
Baca juga: Rencana WhatsApp Berbayar Batal Diberlakukan Tahun Ini
Sedangkan persentase laporan yang mengalami gangguan pesan sebanyak 67 persen, bermasalah koneksi sebanyak 31 persen dan masalah login 0 persen.
Sebelumnya, pada 12 Desember 2019 WhatsApp juga dikabarkan mengalami gangguan koneksi.
Dari laman ini, gangguan koneksi persentasenya mencapai 70 persen, gangguan login mencapai 18 persen dan gangguan pengiriman penerimaan pesan 11 persen. (Muhafid/R6/HR-Online)