Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita PangandaranSuguhkan Keindahan Alam, Pengunjung Wisata Body Rafting Ciwayang Pangandaran Terus Meningkat

Suguhkan Keindahan Alam, Pengunjung Wisata Body Rafting Ciwayang Pangandaran Terus Meningkat

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Wisata body rafting Ciwayang yang terletak di Dusun Cikaronji, Desa Cimindi, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, kini menjadi salah satu objek wisata pilihan wisatawan dari berbagai daerah.

Wisata yang mengandalkan derasnya aliran air sungai Ciwayang tersebut, menyuguhkan keindahan alam sekitar sungai. Keberadaan bebatuan yang indah dan unik juga membuat para pengunjung betah berlama-lama disana.

Di sepanjang trek body rafting sungai Ciwayang, terdapat juga tebing bebatuan setinggi 25 meter dari permukaan. Keberadaan tebing tersebut, menjadi salahsatu daya tarik tersendiri dari wisata Ciwayang. Pengunjung bisa sepuasnya berfoto selfi di sepanjang trek body rafting.

Salah seorang pengelola wisata body rafting Ciwayang, Ujang mengakui sejak objek wisata ini di buka, pengunjung mengalami peningkatan setiap tahunnya.

“Pengunjung kebanyakan berasal dari wilayah Jabodetabek, baik itu rombongan anak sekolah maupun kalangan komunitas,” ujarnya, Minggu (19/1/2020).

Kata dia, meski fasilitas di lokasi wisata belum maksimal, namun karena keindahan alamnya yang sangat memanjakan mata, objek wisata ini selalu ramai diserbu para pengunjung.

Tercatat, tahun 2019 lalu, jumlah pengunjung wisata body rafting Ciwayang mencapai 6000 orang lebih. “Jumlah tingkat kunjungan tersebut  sudah sangat luar biasa, mengingat objek wisata ini belum lama dibuka,” katanya.

Lebih lanjut Ujang mengatakan, objek wisata body rafting ini lebih ramai jika memasuki ahkir pekan.

“Kedepan kami berencana untuk membangun taman, kolam renang dan susur goa, agar para pengunjung lebih betah berlama-lama tinggal disini,” ungkap Ujang.

Ujang menambahkan, khusus wisata body rafting, membutuhkan adrenalin dua kali lipat dari biasanya. Pasalnya, lokasinya yang sangat menantang wisatawan untuk menjajalnya.

“Jadi para wisatawan harus mengikuti apa yang disampaikan pemandu. Tiada lain hal tersebut demi keselamatan pengunjung,” tegasnya.

Saat ini, tarif wisata body rafting Ciwayang yakni Rp 150.000 perorangnya. Harga tersebut sudah termasuk sewa pelampung, jasa pemandu, makan nasi dan kelapa muda.(Enceng/R8/HR Online)

Misteri Girilawungan di Majalengka.

Misteri Girilawungan di Majalengka, Pemakaman Para Tokoh yang Sarat Sejarah

harapanrakyat.com,- Komplek pemakaman Girilawungan, di Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi banyak tokoh Majalengka. Salah satu tokoh yang...
Nelayan Asal Indonesia

Sugiyanto Nelayan Asal Indonesia Jadi Pahlawan Saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan

harapanrakyat.com,- Baru-baru ini nelayan asal Indonesia bernama Sugiyanto menjadi trending topik hingga viral di media sosial. Pasalnya, nelayan tersebut menjadi pahlawan yang paling berjasa...
Arus Balik di Jalur Nasional

Arus Balik di Jalur Nasional Jabar-Jateng, Pemudik Dapat Makan Gratis dari Polres Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Arus balik di jalur nasional Jabar-Jateng, tepatnya di kawasan tugu Selamat Datang di Kota Banjar, Jawa Barat, sejumlah pemudik mendapatkan makan gratis dari...
Bantuan pembangunan rutilahu

Usai Tinjau Jalan Longsor, Bupati Ciamis Spontan Beri Bantuan Pembangunan 2 Rutilahu

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya secara spontan memberikan bantuan pembangunan 2 rumah tidak layak huni (rutilahu) di Dusun Sukamaju, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten...
Jalan ambles Ciamis

Tinjau Jalan Terdampak Longsor dan Ambles, Bupati Ciamis: Segera Diperbaiki

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meninjau jalan yang terdampak tanah longsor dan ambles di sejumlah titik di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Jalan...
Diskon Tarif Tol

Diskon Tarif Tol Arus Balik Lebaran 2025, Ini Jadwal dan Rinciannya!

harapanrakyat.com,- Jasa Marga memberlakukan sejumlah kebijakan untuk mencegah kemacetan saat arus balik Lebaran 2025. Salah satunya menerapkan diskon tarif tol yang berlaku mulai hari...