Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Sebuah pohon mahoni tumbang ke jalan di jalur Selatan, tepatnya di wilayah, Desa Banjarharja, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengakibatkan arus lalu lintas kendaraan menuju Pangandaran maupun sebaliknya mengalami kemacetan hingga 10 kilometer.
Pohon mahoni berukuran cukup besar itu tumbang setelah diterjang angin kencang saat hujan deras yang terjadi pada Rabu (01/01/2020) sore tadi.
Kapolsek Kalipucang, AKP. Jumeli, mengatakan, peristiwa pohon tumbang di wilayah tersebut sudah dilaporkan pihaknya ke Polres Ciamis.
Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan kendaraan yang lebih panjang, pihaknya dibantu petugas dari BPBD Kabupaten Pangandaran, langsung melakukan evakuasi pohon tumbang yang menutup badan jalan.
“Kendaraan roda empat tidak bisa lewat karena pohon yang tumbang berukuran cukup besar itu menghalangi badan jalan. Kalau untuk motor masih bisa lewat, tapi itu pun harus bergantian,” terang Jumeli.
Sementara itu, Yayan, salah seorang warga setempat, mengatakan, saat pohon tumbang ke jalan raya, kondisi jalan sedang sepi sehingga tidak sampai menimbulkan korban.
“Untungnya tidak ada kendaraan yang lewat ketika pohon mahoni itu tumbang. Hanya saja sempat membuat macet arus lalu lintas cukup lama, karena proses evakuasi pohon lumayan lama. Akibatnya antrian kendaraan pun sampai mengular, baik dari arah Pangandaran maupun sebaliknya,” terang Yayan.
Untuk mempercepat evakuasi pohon yang tumbang, beberapa orang warga pun ikut membantu petugas kepolisian dan BPBD.
Setelah cukup lama melakukan evakuasi, akhirnnya jalan pun kembali bisa dilalui sehingga arus lalu lintas kendaraan kembali normal. (Ntang/R3/HR-Online)