Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com).- Kementrian Agama / Kemenag Pangandaran rayakan milad ke 75. Perayaan itu dimeriahkan dengan acara jalan sehat, Rabu (08/01/2020).
Kepala Kantor Kemenag Pangandaran, Dr. H. Cece Hidayat, M.Si, menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan agenda rutin tahunan Kemenag.
“Ahamdulillah, kegiatan kali ini diikuti ribuan warga pendidikan di lingkungan Kemenag,” katanya.
Cece menuturkan, Milad Kemenag ke 74 kali ini mengusung tema “Wujud Kebersamaan dengan Pemkab Pangandaran dan Membangun Keluarga Pangandaran. Untuk itu, peserta jalan sehat diperbolehkan membawa anggota keluarganya,” katanya.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Bupati Pangandaran, H. Adang Hadari, saat ditemui HR Online, Rabu (08/01/2020), mengatakan, pihaknya sangat menyambut baik acara yang diselengarakan Kemenag Pangandaran.
“Jalan sehat merupakan olah raga yang sudah memasyarakat. Budayakanlah olah raga yang bisa menyehatkan masyarakat. Masyarakat juga perlu dibentengi oleh kegiatan keagamaan. Untuk itu, Kemenag diharapkan memperbanyak kegiatan keagamaan,” katanya.
Dari pantauan HR Online, Kemenag Pangandaran Rayakan Milad ke 74 dengan menyediakan banyak hadiah menarik bagi peserta yang beruntung. Sedangkan hadiah utamanya, satu unit sepeda motor. (Ntang/R4/HR-Online)