Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Minuman Rempah untuk Kesehatan saat Musim Hujan

Manfaat Minuman Rempah untuk Kesehatan saat Musim Hujan

Manfaat minuman rempah untuk kesehatan jika dikonsumsi saat musim hujan seperti sekarang ini salah satunya bisa menghangatkan tubuh. Manfaat minuman rempah untuk kesehatan juga dipercaya dapat meningkatkan ketahanan tubuh.

Selama ini Indonesia dikenal sebagai negara penghasil rempah terbanyak di dunia. Tanaman rempah seperti jahe, kapulaga, kayu manis, kunyit dan lain-lain dapat diolah menjadi minuman yang menyehatkan tubuh.  

Di musim hujan seperti sekarang ini, tak ada salahnya kamu menyiapkan kebutuhan untuk ketahanan tubuh dengan memanfaatkan bahan rempah lokal. Manfaat minuman rempah untuk kesehatan ini bisa dijadikan rekomendasi harianmu.

Karena selain bisa menghangatkan, minuman berbahan rempah-rempah asli Indonesia ini juga mampu membantu kamu menjaga ketahanan tubuh dari ancaman penyakit saat musim penghujan.

Tanaman rempah-rempah tak hanya berguna untuk menambah rasa pada makanan atau minuman, tapi juga memiliki dampak baik bagi kesehatan tubuh. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini manfaat dari sejumlah minuman berbahan rempah.

Manfaat Minuman Rempah untuk Kesehatan

Wedang Ronde

Minuman wedang ronde dibuat dengan bahan dasar tanaman rempah jenis jahe. Tanaman rempah yang satu ini bisa melonggarkan saraf.

Selain itu, jahe juga bermanfaat untuk memudahkan penyerapan unsur penting pada minuman atau jamu. Untuk itulah, jahe selalu digunakan pada semua jenis minuman jamu.

Minuman wedang ronde dapat dibeli dari penjual keliling, atau bisa juga kamu membuatnya sendiri di rumah dengan cara merebus air jahe dan gula merah, kemudian beri pelengkap untuk dijadikan wedang ronde.

STMJ

Manfaat minuman rempah untuk kesehatan lainnya yaitu minuman STMJ yang merupakan campuran antara susu, telur, madu dan jahe.

Selain digunakan sebagai bahan minuman wedang ronde, sekarang ini jahe juga sering dicampurkan dengan minuman kopi maupun teh.

STMJ selain antipenyakit, juga dapat menghangatkan tubuh, sehingga pas dikonsumsi disaat musim penghujan.

Bandrek

Minuman bandrek berwarna cokelat ini merupakan minuman khas orang Sunda yang juga sama-sama berbahan utama jahe.

Bandrek sangat cocok dinikmati saat hujan, dibarengi dengan makanan ubi rebus atau pisang goreng. Minuman bandrek menjadi istimewa karena menggunakan campuran serai, pandan, merica, dan telur ayam.

Meniran

Manfaat minuman rempah untuk kesehatan berikutnya adalah minuman meniran. Minuman ini terbuat dari rebusan daun meniran (phyllanthus urinaria).

Daun tersebut banyak tumbuh di daerah tropis seperti di Indonesia ini, dan tumbuh liar sehingga mudah ditemukan. Daun meniran diketahui berkhasiat untuk tingkatkan daya tahan tubuh.

Beras kencur

Rasa minuman rempah yang satu ini cenderung manis yang memberikan efek hangat di tubuh. Pasalnya, beras kencur dibuat dari sembilan jenis tanaman rempah yang meliputi jahe, kapulaga, pandan, padas, kunyit, dan kencur.

Dengan mengonsumsi minuman beras kencur secara rutin maka penyakit apapun bisa dilawan.

Minuman ini dapat kamu temui di tukang jamu keliling, atau bisa juga dibeli dalam bentuk serbuk yang banyak dijual di pasaran.

Wedang Uwuh

Bahan utama minuman wedang uwuh ini adalah cengkih. Sejak dulu tanaman rempah jenis cengkih terbukti punya banyak khasiat, seperti meredakan masuk angin, batuk, dan juga sakit kepala.

Minuman wedang uwuh juga menggunakan rempah jenis pala yang dapat melancarkan sirkulasi darah, menyehatkan pencernaan, menghilangkan gejala masuk angin, juga menghilangkan rasa nyeri.

Dalam bahasa Jawa, “uwuh” artinya sampah. Nama wedang uwuh sesuai dengan tampilannya yang semrawut seperti sampah.

Karena wedang uwuh diracik dengan berbagai bahan rempah lainnya, seperti kayu manis, serai, kapulaga, kayu secang, jahe, dan gula batu.   

Meski begitu, dengan mengonsumsi rutin minuman ini kamu bisa memperoleh aneka manfaat baik bagi tubuh.  

Bir Pletok

Manfaat minuman rempah untuk kesehatan beriktnya adalah bir pletok. Minuman khas Betawi ini terbuat dari empat tanaman rempah sebagai bahan utamanya, yakni jahe, kayu secang, pandan, dan serai.

Bir pletok diyakini mampu menjaga ketahanan tubuh dan stamina, sehingga tubuh menjadi tidak mudah lelah.

Berbeda dengan jenis minuman rempah lainnya, bir pletok bisa kamu nikmati dalam keadaan hangat maupun dingin.

Susu Jahe

Minuman susu jahe juga bisa menjadi andalan untuk dikonsumsi saat musim hujan. Susu hangat dipadu dengan pedasnya jahe akan semakin terasa nikmat. Apalagi jika jahenya dibakar dulu sebelum dicampur dengan susu hangat.

Itulah manfaat minuman rempah untuk kesehatan tubuh yang cocok dikonsumsi saat musim penghujan ini. (Eva/R3/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...