Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarTahun 2019 Janda di Kota Banjar tercatat 811 Orang, 13 Diantaranya ASN

Tahun 2019 Janda di Kota Banjar tercatat 811 Orang, 13 Diantaranya ASN

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),– Tercatat sejak bulan Januari sampai dengan 9 Desember 2019 jumlah janda di Kota Banjar, Jawa Barat, mencapai 811 orang dan 13 diantaranya merupakan ASN.

Jumlah sebanyak itu dilihat berdasarkan data catatan angka perceraian yang telah diputuskan Pengadilan Agama Kota Banjar, Jawa Barat.

Bagian Humas Pengadilan Agama Kota Banjar, Achmad Fauzi mengatakan, sebanyak 811 orang janda di Kota Banjar akibat perceraian. Kebanyakan lantaran cerai gugat atau pengajuan gugatan cerai dari pihak isteri.

Selain itu, kebanyakan yang bercerai masuk kategori usia produktif kisaran 20-40 tahun dengan latar profesi yang berbeda-beda.

“Latar profesinya ya beda-beda dan hampir rata-rata dari kalangan usia produktif yang paling dominan. Kalau untuk ASN ada, tapi cuma sedikit hanya ada 13 orang,” kata Fauzi kepada HR Online, Rabu (11/12/19).

Diantara faktor yang menjadi pemicu terjadinya perceraian di Kota Banjar, lanjut Fauzi, paling banyak karena faktor ekonomi yang belum mapan atau tidak mempunyai penghasilan tetap.

Selain faktor ekonomi juga disebabkan adanya perselisihan dan pertengkaran terus menerus yang disebabkan adanya pihak ketiga. Baik pihak ketiga itu campur tangan dari pihak keluarga atau adanya perselingkuhan.

“Ada memang untuk penyebab dari pihak ketiga, ada juga karena KDRT dan tidak memiliki keturunan tapi itu kasusnya sedikit. Faktor ekonomi yang paling banyak,” jelasnya.

Menurutnya, banyaknya kasus perceraian karena faktor ekonomi tidak bisa hanya ditinjau dari satu sisi. Penyelesaiannya pun tidak cukup dengan peran Badan Penasihat Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan atau BP4.

Untuk mengatasi hal itu perlu dilakukan upaya bersama Pemerintah dan semua pihak. Lantaran faktor ekonomi erat kaitannya dengan lapangan kerja.

“Perlu ada upaya menekan angka perceraian terutama penyediaan lapangan kerja karena itu berpengaruh,” pungkasnya. (Muhlisin/R7/HR-Online)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...