Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita PangandaranManfaatkan Kamar Mandi Gratis di Pangandaran, Wisatawan Rela Antri Panjang

Manfaatkan Kamar Mandi Gratis di Pangandaran, Wisatawan Rela Antri Panjang

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Penataan kawasan obyek wisata di pantai Pangandaran saat ini memang sudah bisa dimanfaatkan oleh para wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pangandaran. Salah satunya kamar mandi gratis di Pangandaran.

Keberadaan kamar mandi ini ada di pinggir pantai. Salah satu fasilitas umum gratis di Pangandaran ini kini bisa digunakan oleh para wisatawan yang hendak mandi atau bersih-bersih sesudah berenang di laut.

Yudi Irawan, wisatawan asal Bandung mengaku senang. Pasalnya anaknya yang sudah berenang di laut bisa mandi di area bibir Pantai Barat dengan gratis.

“Kemajuan Kabupaten Pangandaran sangat pesat, bisa dirasakan oleh kami. Seperti shower air gratis yang ada di lokasi obyek wisata, bermanfaat sekali,” ujar Yudi kepada HR Online, Senin (30/12/2019).

Hal senada juga disampaikan oleh Dewi Ratnaningsih, wisatawan asal Cilacap ini mengatakan, dirinya rela antri panjang agar dapat mandi gratis.

“Meskipun harus mengantri menunggu giliran untuk mandi di air shower gratisan yang ada di Pantai Barat, saya rela. Ya mesti antri nggak apa-apa,” kata Dewi.

Karena menurutnya, meskipun antri, namun setidaknya dia bisa mengirit pengeluaran saat berwisata di Pangandaran.

“Meskipun antri setidaknya kita telah irit pengeluarannya,” ungkap Dewi sambil tersenyum.

Sementara itu, keberadaan kamar mandi gratis di Pangandaran untuk para wisatawan bukan hanya satu, melainkan ada beberapa di sepanjang Pantai Barat..

Kamar Mandi gratis ini sengaja dibangun oleh Pemkab Pangandaran guna memanjakan para pengunjung yang berwisata di Pantai Pangandaran.

Selain kamar mandi atau shower gratis, jalur jogging trek juga sudah bisa dinikmati wisatawan yang berkunjung ke Pangandaran. (Entang/R7/HR-Online)

Korban dokter cabul di Garut

Jumlah Korban Dokter Cabul di Garut Bertambah, Sudah 5 Orang Melapor

harapanrakyat.com,- Jumlah korban dokter cabul di Garut, Jawa Barat, terus bertambah. Saat ini posko pengaduan di Mapolres Garut sudah menerima 5 pasien yang mengaku...
Cecep-Asep Menang di PSU Pilakda Tasikmalaya

Cecep-Asep Menang di PSU Pilkada Tasikmalaya, PPP Jabar: Sangat Istimewa karena Melalui Pertarungan Sengit

harapanrakyat.com,- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bangga dengan kadernya yaitu Cecep Nurul Yakin, yang menang di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Pasangan Cecep-Asep...
Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

Cegah Stunting, Disnakkan Ciamis Gencar Edukasi Konsumsi Protein Hewani

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis terus berupaya dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mengonsumsi protein hewani, hal itu sebagai upaya untuk menurunkan angka...
Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....