Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita BanjarDirektur RS Asih Husada Langensari Kota Banjar Gelar Doa Bersama Ratusan Warga

Direktur RS Asih Husada Langensari Kota Banjar Gelar Doa Bersama Ratusan Warga

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- RS Asih Husada Langensari Kota Banjar dikabarkan akan selesai pembangunannya pada 26 Desember 2019 mendatang. Walikota Banjar pun telah menunjuk Hj.Wiwik Nursanti,dr.M.Kes, selaku Direktur bertipe D ini.

Sebelum RS tersebut dibuka, Direktur RS Asih Husada mengajak ratusan warga setempat untuk melakukan doa bersama, termasuk dengan pejabat di lingkungan wilayah Langensari, Jum’at (20/12/2019).

Pantauan HR Online, sebelum doa bersama dilakukan, tampak sejumlah warga mengumandangkan adzan di beberapa titik sekitar RS. Sementara itu, warga tampak duduk mengelilingi sekitar RS sambil melantunkan do’a-do’a.

Hj Wiwik, mengatakan, doa bersama tersebut sengaja dilakukan tiada lain untuk memohon ridho kepada Alloh SWT agar diberikan keselamatan dalam memulai aktivitas di RS tersebut.

“Ini sebagai bentuk syukur kami karena RS ini telah selesai dibangun,” katanya kepada HR Online usai acara.

Dia juga mengatakan, walau RS ini belum resmi penggunaannya atau  belum beroperasi karena persoalan kelengkapan seperti Alat kesehatan serta SDM karyawan, namun untuk memulai kerja ini menurutnya mesti permisi kepada publik, khususnya warga sekitar.

“RS ini memang belum beroperasi karena izin operasional belum dikantongi. Tapi kami ingin mengenalkan diri dulu kepada warga lingkungan, termasuk permisi lah terhadap warga,” katanya lagi

Selain itu, pihaknya juga membutuhkan kenyamanan dalam bekerja. Maka dari itu, ia berharap dukungan dan kerjasama semua pihak, termasuk warga untuk sama-sama memajukan RS ini.

Wiwik menambahkan, dirinya akan mulai bekerja nanti setelah 26 Desember 2019. Hal ini sebagaimana penyerahan pekerjaan fisik oleh pelaksana kepada Pemkot Banjar melalui Dinas PU.

“Kami ini diminta kerja. Jadi ya kerja kami ini nantinya diawali menyiapkan pemenuhan persyaratan izin operasional RS ini,” ujarnya.

Dia memperkirakan, operasional RS Asih Husada Langensari akan berlangsung pada semester akhir 2020 mendatang.

“Sekali lagi mohon doa dan dukungannya,” pungkasnya. (Nanks/R6/HR-Online)

Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Debat calon bupati untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Tasikmalaya yang digelar di Hotel Alhambra, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Senin...
Pengunjung pusat kuliner Alun-Alun Ciamis kecopetan

Berdesakan Ingin Salaman dengan Bupati, Pengunjung Pusat Kuliner Alun-Alun Ciamis Malah Kecopetan

harapanrakyat.com,- Antusiasme warga dalam menyambut peresmian pusat kuliner di Alun-Alun Ciamis berubah jadi petaka bagi Nenah Susanah, pengunjung dari Kelurahan Benteng, Kecamatan Ciamis, Kabupaten...
Dedi Mulyadi akan revitalisasi museum Batutulis Bogor

Kerahkan Para Ahli, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Bakal Revitalisasi Museum Batutulis Bogor

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk merevitalisasi Museum Batutulis di Kota Bogor sebagai langkah strategis memperkuat pendidikan sejarah, khususnya bagi generasi...
Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Lenovo YOGA Slim 7x, Laptop Tipis Bertenaga dan Stylish

Setelah masa pre-order yang berakhir pada 30 Juni 2024 silam, Lenovo YOGA Slim 7x kini resmi tersedia di Indonesia. Laptop Lenovo ini menarik perhatian...
Dokter kandungan di Garut Viral

Dokter Kandungan di Garut Viral, Diduga Lecehkan Pasien saat USG, Aksinya Terekam CCTV

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan pelecehan seksual oleh seorang dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, membuat dunia medis geger. Dokter tersebut diduga melecehkan pasiennya saat menjalani...
Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Suzuki Eeco 2025, MPV Klasik yang Tetap Menarik

Maruti Suzuki resmi memperkenalkan mobil Multi Purpose Vehicle (MPV) terbarunya di India, yaitu Suzuki Eeco 2025. Kendaraan ini membawa angin segar di segmen mobil...