Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisDinkes Ciamis Latih Masyarakat Awam Jadi Relawan Layad Rawat

Dinkes Ciamis Latih Masyarakat Awam Jadi Relawan Layad Rawat

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis menggelar pelatihan dan workshop Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) untuk masyarakat awam agar menjadi relawan layad rawat. Workshop digelar di hotel Priangan Senin-Rabu (2-4/12/2019).

Kegiatan tersebut diikuti 300 peserta, dibagi ke dalam tiga gelombang. Para peserta merupakan perwakilan dari TNI/Polri, Relawan Tagana, kader PKK, Karang Taruna, PPDI serta wartawan yang biasa melaksanakan liputan di Ciamis.

Relawan layad rawat bermakna relawan yang membantu masyarakat yang sakit. Relawan ini mendatangi warga yang sakit (layad) dan memberi pertolongan pertama, sebelum akhirnya pasien ditangani secara medis oleh dokter.

Selain mendapatkan materi dari sejumlah narasumber, para peserta juga diberi pelatihan praktik penanganan gawat darurat.

Ketua pelaksana kegiatan yang juga Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Ciamis, dr Eni Rochaeni menyebut, kegiatan ini merupakan program Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil untuk meningkatkan pengetahuan kesehatan kepada masyarakat.

Kata dia, kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan wawasan kepada masyarakat terpilih.

“Nantinya mereka (peserta) menjadi kepanjangan tangan dari Dinas Kesehatan Ciamis untuk membantu dalam menangani terjadinya risiko-risiko dan permasalahan yang sering terjadi di lingkungan masyarakat,” ucapnya.

Eni menyebut, peserta diberikan arahan langsung untuk mempraktekkan pertolongan pertama sebelum korban mendapat penanganan medis di RSUD atau Puskesmas terdekat.

“Kita harap pelatihan PPGD untuk awam relawan si cinta ini bisa menjadikan para peserta tahu dan mampu mempraktekkan pertolongan pertama gawat darurat di masyarakat,” tandasnya. (Jujang/R7/HR-Online)

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....
Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel kembali merilis tablet Android terbarunya di Indonesia. Adapun produk mereka kali ini bernama Itel VistaTab 30 Pro. Tablet milik Itel ini merupakan mid-range...
dugaan eksploitasi pekerja sirkus taman safari

DPRD Jawa Barat Soroti Dugaan Eksploitasi Pekerja Sirkus di Taman Safari

harapanrakyat.com – Terjadinya dugaan eksploitasi pekerja sirkus di Taman Safari turut menjadi perhatian berbagai kalangan. Demikian halnya juga dengan respon Wakil Ketua DPRD Jawa...
Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula Banyak yang Sayang

Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula: “Banyak yang Sayang”

Setelah resmi bercerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven terus menjadi sorotan publik. Perceraian yang sempat diwarnai berbagai tudingan negatif ini membuat banyak pihak bersimpati...