Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita TerbaruMengusir Tomcat dari Rumah? Pakai Cara Alami dan Cepat Ini!

Mengusir Tomcat dari Rumah? Pakai Cara Alami dan Cepat Ini!

Mengusir tomcat dari rumah perlu tahu triknya. Karena jika salah, bisa-bisa Anda kena iritasi pada kulit.

Ciri hewan ini memiliki tubuh berwarna kemerahan pada bagian atasnya. Sementara pada bagian perut dan kepalanya memiliki warna gelap.

Tomcat disebut sebagai hewan berbahaya Arthopoda dan termasuk dalam keluarga besar Kumbang (Staphylinidae).

Sebenarnya tomcat berguna untuk mengusir hama padi di sawah. Jika rumah Anda dekat dengan pesawahan maka ketika musim kemarau atau musim peralihan dari kemarau ke musim penghujan, tomcat bisa masuk rumah.

Bahaya Serangan Tomcat

Tomcat sendiri merupakan salah satu serangga yang berbahaya. Jika Anda menyentuh serangga ini, kulit Anda bisa melepuh seperti terbakar. Selanjutnya kulit akan bernanah dan perlu penanganan yang tepat.

Karena itu, hal yang perlu diperhatikan saat mengusir tomcat dari rumah adalah, jangan sampai serangga ini bersentuhan dengan kulit Anda.  Ingat kulit Anda bisa melepuh seperti terbakar jika sampai menyentuh binatang ini.

Jika kulit Anda terkena gigitan tomcat, maka racun tomcat akan membuat kulit Anda mengalami radang seperti terkena herpes, namun tidak sama.

Apa yang harus dilakukan? Pertama, jangan memukulnya langsung dengan tangan. Jika hal itu dilakukan, tomcat akan panik dan spontan mengeluarkan racunnya untuk perlindungan diri.

Anda harus mengambilnya dengan hati-hati. Bisa menggunakan alat atau bisa juga menggunakan tangan yang tertutup plastik.

Mengusir tomcat dari rumah, ambillah dengan menggunakan plastik atau alat lainnya, dan buang ke tempat yang jauh.

Selanjutnya, Anda perlu mencuci tangan dengan sabun dan semprotkan racun serangga di ruangan yang didatangi tomcat.

Jika sampai terkena gigitannya, Anda harus menggunakan obat salep yang mengandung gentamicin sulfate. Usapkan salepnya pada kulit yang terkena gigitan tomcat. Selain itu, Anda juga perlu meminum obat antibiotik.

Mitos seputar pengobatan kulit ketika digigit tomcat adalah memberinya odol, balsam, minyak tawon, minyak kayu putih, atau bedak tabor. Hal ini jangan Anda lakukan, lantaran bisa memperparah iritasi kulit.

Cara Mengusir Tomcat Memakai Bahan Alami

Jika tomcat masuk ke rumah Anda, cara alami mengusir tomcat dari rumah bisa menggunakan bahan-bahan dari tumbuhan.

Pertama, sediakan daun mimba, lengkuas, dan juga serai. Masing-masing sebanyak 1 Kg. Sediakan juga 5 liter air.

Kedua, haluskan daun mimba, lengkuas dan serai dalam air 5 liter. Simpan larutan ini dalam wadah selama 2 sampai 3 hari.

Ketiga, baru setelah Anda simpan selama 3 hari, masukkan larutan tersebut dalam botol semprot. Selanjutnya Anda bisa menyemprotkan larutan pembasmi tomcat ini ke serangga berbahaya tersebut.

Larutan pembasmi tomcat yang dibuat dari bahan-bahan alami ini ampuh untuk mengusir tomcat dari rumah. Apabila dibandingkan dengan pestisida, larutan ini juga lebih murah.

Mengusir Tomcat dari Rumah dengan Bahan Kimia

Obat nyamuk yang disemprotkan juga ampuh untuk membasmi tomcat. Tinggal semprotkan ke arah serangga ini dan dijamin tomcat langsung mati.

Lalu bagaimana jika kehadiran tomcat jadi wabah di lingkungan rumah Anda? Cara mengusir tomcat bisa dilakukan dengan menyemprotnya menggunakan pestisida.

Jika menggunakan pestisida memang lebih mahal, namun ini juga ampuh membasmi tomcat yang sudah jadi wabah di lingkungan rumah Anda.

Selain itu, pestisida juga selain ampuh mengusir tomcat dari rumah dan lingkungan, juga akan membasmi populasi tomcat yang hidup di sekitar tempat tinggal Anda.

Menyemprot lingkungan dengan pestisida bisa membasmi tomcat secara menyeluruh. Baik tomcat yang jelas terlihat maupun tomcat yang tidak terlihat.

Tips Agar Tak Diserang Tomcat

Jika Anda menemukan tomcat di rumah, lindungi keluarga dari gigitan serangga berbahaya ini. Lakukanlah hal berikut untuk mencegah serangan tomcat di rumah:

Tutup jendela maupun pintu rapat-rapat. Pasang juga kasa nyamuk agar tomcat tak bisa masuk ke dalam rumah.

Matikan lampu. Hal ini ampuh untuk mengusir tomcat dari rumah, karena serangga ini sangat menyenangi cahaya dari lampu.

Saat Anda bermain di taman, pakailah pakaian yang tertutup. Jangan lupa juga untuk membersihkan rumah dan sekitarnya. Buang barang-barang yang tak terpakai yang menumpuk dan bikin kotor.

Cara mengusir tomcat dari rumah bisa juga dengan membersihkan tempat tidur. Ganti sepreinya secara berkala.

Terakhir Anda bisa menyemprot ruangan dengan obat nyamuk semprot atau obat anti insektida. Pastikan setelah menyemprot ruangan, Anda keluar terlebih dahulu agar tak terpapar zat kimiwi dari obat nyamuk yang Anda semprotkan.

Itulah seputar cara mengusir tomcat dari rumah. Sebaiknya gunakan bahan-bahan alami terlebih dahulu untuk membasmi serangga berbahaya ini. (Ndu/R7/HR-Online)

Tersambar Petir Saat Mandi

Seorang Warga di Tasikmalaya Tersambar Petir Saat Mandi

harapanrakyat.com,- Seorang warga di Kampung Cikajar, Kelurahan Leuwibudah, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tersambar petir saat sedang mandi di rumahnya, Sabtu (5/4/2025). Beruntung korban...
Perahu Wisata Terbalik

Laka Laut Perahu Wisata Terbalik di Pantai Pangandaran, Polisi Ungkap Kondisi 9 Penumpang

harapanrakyat.com,- Sebuah perahu wisata terbalik di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat. Perahu yang mengangkut sembilan wisatawan asal Karawang itu terbalik saat melintas di perairan...
Pelaku Curas

Empat Pelaku Curas terhadap Pria Disabilitas di Sumedang Berhasil Ditangkap

harapanrakyat.com,- Empat pelaku curas (pencurian dengan kekerasan) terhadap seorang pria disabilitas berinisial AK (26) di Sumedang, Jawa Barat, berhasil ditangkap jajaran Satreskrim Polres Sumedang. Uniknya,...
Hari Jadi Desa Jajawar

Mengintip Keseruan Warga Ngubyag Balong Saat Hari Jadi Desa Jajawar Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Mengintip keseruan masyarakat saat ngubyag balong atau menangkap ikan bersama-sama di empang dalam merayakan Hari Jadi Desa Jajawar ke-19, di Kecamatan Banjar, Kota...
Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

Arus Balik Lebaran, Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

harapanrakyat.com,- Lima hari pasca Lebaran, penumpang arus balik di Terminal Tipe A Ciakar Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan, Sabtu (5/4/2025). Bahkan, ratusan penumpang tampak...
Obyek Wisata Batu Peti

Obyek Wisata Batu Peti Kota Banjar Mulai Diminati Pengunjung Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Momen libur Lebaran 2025, obyek wisata Batu Peti yang berlokasi di Dusun Muktiasih, Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mulai banyak...