Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranBPBD Pangandaran Terima Bantuan Kapal Seharga Rp. 3.1 Miliar

BPBD Pangandaran Terima Bantuan Kapal Seharga Rp. 3.1 Miliar

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com).- Badan Penanggulangan Bencana Daerah/ BPBD Kabupaten Pangandaran kini sedang berbunga-bunga. Pasalnya lembaga yang menangani kebencanaan ini akan menerima bantuan kapal seharga Rp. 3,1 miliar. Rencananya bantuan kapal tersebut akan datang pada hari Jum`at, 6 Desember 2019.

Kepala BPBD Kabupaten Pangandaran, Nana Ruhena, saat dimintai keterangan, Rabu (04/12/2019), mengatakan, bantuan kapal seharga Rp. 3,1 miliar tersebut merupakan bantuan dari BNPB.

Pemberian bantuan kapal itu mengingat Kabupaten Pangandaran salah satu daerah yang termasuk rawan akan bencana. Kedepan, kapal tersebut akan digunakan manakala ada bencana berupa banjir ataupun ada laka laut.

Selain itu, kata Nana, kapal bantuan BNPB tersebut nantinya bisa berpatroli bersama tim lainnya, seperti Sat Polair dan lain-lain. Kapal ini juga akan standby di Pantai Barat Pangandaraan saat liburan panjang.

“Ini karena lonjakan pengunjung di penghujung tahun selalu membludak,” katanya.

Menurut Nana, bantuan kapal dari BNPB tersebut bermesin ganda dan cukup besar. Kapal tersebut nantinya akan diparkir di Pelabuhan Cikidang.

Informasi yang dihimpin HR Onlin, tahun ini BNPB menyalurkan bantuan bantuan kapal sebanyak dua unit. Salah satunya dialokasikan untuk Kabupaten Pangandaran. (Ntang/R4/HR-Online)

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...
Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...