Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita BanjarAsah Mental Kader, PMII Kota Banjar Gelar Pelatihan Public Speaking

Asah Mental Kader, PMII Kota Banjar Gelar Pelatihan Public Speaking

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Puluhan mahasiswa dari PMII Kota Banjar mengikuti pelatihan Public Speaking di kawasan Gunung Sangkur yang berada di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Sabtu (7/12/2019).

Ketua Pelaksana, Nur Solihin, mengatakan, pelatihan public speaking tersebut sengaja digelar pihaknya dalam rangka melatih mental kader maupun anggota PMII agar tidak gagap saat berhadapan dengan publik.

Di samping itu, lanjut Solihin, kegiatan sengaja dilakukan di alam terbuka untuk mengenalkan salah satu destinasi wisata alam yang ada di Kota Banjar.

“Nantinya peserta langsung praktik didampingi oleh para pemateri. Setelah ini kita juga adakan diskusi untuk menambah wawasan dan pengetahuan kader,” kata Solihin kepada HR Online.

Wahidan, salah satu pemateri public speaking dalam kegiatan ini, mengatakan, sudah seharusnya generasi muda dilatih dan diberi ruang berekspresi untuk mengasah kreatifitas dan kemampuan yang dimiliki.

Menurutnya, para pemuda dan mahasiswa harus mempersiapkan diri, bisa menjadi pionir perubahan dan mampu berdaya saing.

“Pemuda hari ini adalah para calon pemimpin bangsa di masa depan. Kemampuannya harus dilatih sehingga mereka siap menghadapi berbagai tantangan,” katanya

Hal senada juga diungkapkan Muhlison, Mantan Ketua PMII Kota Banjar, pemuda maupun mahasiswa dituntut untuk mampu menghadapi segala kondisi pasca mereka selesai kuliah.

Bahkan, saat ini pun mahasiswa ketika di rumahnya masing-masing kerap dihadapkan pada kondisi mereka harus berhadapan dengan orang banyak. Maka dari itu, pelatihan ini sangat penting.

“Minimalnya mereka tidak demam panggung saat tampil di depan. Ini menjadi bekal yang sangat penting bagi mereka. Soalnya di kampus tidak diajarkan semacam ini,” katanya. (Muhlisin/R6/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...