Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita Banjar4 KWT Kota Banjar Terima Penghargaan Desa Sadar Inflasi dari Bank Indonesia

4 KWT Kota Banjar Terima Penghargaan Desa Sadar Inflasi dari Bank Indonesia

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Empat Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kota Banjar, Jawa Barat, mendapat penghargaan sebagai Kelurahan/Desa Sadar Inflasi dari Bank Indonesia (BI).

Penyerahan penghargaan diberikan langsung oleh perwakilan BI Tasikmalaya, bertempat di ruang rapat Setda Kota Banjar, Jum’at (27/12/2019).

Ke empat kelompomtani tersebut meliputi KWT Jamaica, Desa Raharja, KWT Mekar Rahayu, Desa Sinartanjung, KWT Mekarjaya, Desa Kujangsari, dan KWT Albarokah Kelurahan Situbatu.

Perwakilan Bank Indonesia Cabang Tasikmalaya, Heru Saptaji, mengatakan, empat kelompok wanita tani tersebut merupakan KWT terbaik yang menjalankan Program Tagada (Tanaman Dapur Keluarga).

Program tersebut turut menekan angka inflasi menjadi yang terendah di bawah 2 persen, khususnya di Kota Banjar dan Priangan Timur. Hal ini tentunya merupakan prestasi yang terbaik se-Jawa dan Bali.

“Program Tagada turut menekan angka inflasi dan menjaga stok kebutuhan terpenuhi, serta mendorong daya beli masyarakat, sehingga indeks pembangunan manusia juga meningkat,” terang Heru, kepada awak media.

Sementara itu, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, menyebutkan, saat ini ada 158 KWT di Kota Banjar, yang salah satunya juga pernah mendapat penghargaan BI Awards, yakni KWT Desa Kujangsari.

Ia pun berharap, ke depan KWT di Kota Banjar tidak hanya mengembangkan Program Tagada, tapi juga dapat mewujudkan Program One Village One Product, agar pertumbuhan ekonomi semakin baik.

“Mudah-mudahan penghargaan yang diberikan ini dapat memotivasi bagi  KWT yang lain. Tahun depan harus lebih meningkat, minimal angka inflasi bisa terus terkendali,” ucap Ade Uu.

Atas prestasinya itu, ke empat KWT itu diberikan penghargaan dan juga bantuan dana, masing-masing sebesar Rp 30 juta.

Dalam kesempatan itu juga dilakukan launching program sosial BI Corner untuk SMA Negeri 3 Banjar, dan pembangunan pojok baca untuk KBIT Uswatun Hasanah di Kota Banjar. (Muhlisin/R3/HR-Online)

Pagelaran Wayang Golek

Ada KDM dalam Pagelaran Wayang Golek Peringati Hari Jadi ke-447 Sumedang, Ribuan Warga Padati Pusat Pemerintahan

harapanrakyat.com,- Ribuan warga memadati Pusat Pemerintahan Sumedang, Jawa Barat, untuk menyaksikan acara Pagelaran Wayang Golek dengan tema ‘Abdi Nagri Nganjang ka Warga’. Acara tersebut digelar...
Penyebab dan Cara Mengatasi Lightsaber Samsung

Penyebab dan Cara Mengatasi Lightsaber Samsung

Cara mengatasi lightsaber Samsung perlu dipahami agar bisa cepat terbebas dari masalah tersebut. Masalah pada HP Samsung ini sendiri biasanya berupa garis di bagian...
Mengungkap Sejarah Taman Margasatwa Ragunan, Warisan dari Masa ke Masa

Mengungkap Sejarah Taman Margasatwa Ragunan, Warisan dari Masa ke Masa

Taman Margasatwa Ragunan bukan hanya sebuah kebun binatang biasa di Jakarta. Ia menyimpan jejak panjang sejarah kota dan komitmen terhadap konservasi satwa. Untuk Anda...
Monyet Cagar Alam

Digigit Seekor Monyet Cagar Alam Pangandaran, Seorang Wisatawan Dilarikan ke Rumah Sakit

harapanrakyat.com,- Seorang wisatawan dikabarkan digigit seekor monyet Cagar Alam di kawasan wisata Pasir Putih Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat, pada Sabtu (26/4/2025). Wisatawan tersebut...
New Chuwi CoreBook X dengan Layar Unik dan Prosesor Gahar

New Chuwi CoreBook X dengan Layar Unik dan Prosesor Gahar

New Chuwi CoreBook X kabarnya akan segera meluncur sebagai salah satu produk terbaru dari Chuwi yang digadang-gadang menjadi andalan baru di kelasnya. Pihak Chuwi...
Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Bagi para pecinta alam dan pendaki gunung, nama bunga edelweis tentu bukan hal asing. Keindahan serta ketangguhannya menjadikan bunga ini begitu spesial dan penuh...