Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisWajib Pajak di Cipaku Ciamis Terpaksa Tunda Bayar, Ada Apa?

Wajib Pajak di Cipaku Ciamis Terpaksa Tunda Bayar, Ada Apa?

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Kebijakan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor oleh wajib pajak yang harus disertai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemilik asli kendaraan dikeluhkan.

Pasalnya, wajib pajak di Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, kesulitan untuk melakukan pembayaran pajak. Karenanya, pembayaran pajak terpaksa ditunda.

Rahmat, wajib pajak asal Desa Ciakar, ketika ditemui Koran HR, Selasa (19/11/2019) mengungkapkan, kendati kebijakan tersebut sebagai upaya untuk mengantisipasi penyalahgunaan kendaraan bermotor atau tindakan kriminal, karena tidak dapat menunjukan KTP asli pemilik yang tertera di STNK,  membayar pajak menjadi sulit.

Padahal, kata Rahmat, persyaratan berupa BPKB asli dan STNK asli sudah dia serahkan. Menurut dia, seharausnya pembayaran pajak dengan syarat membawa BPKB dan STNK asli sudah cukup.

“Hanya karena tidak memiliki atau membawa KTP asli nama pemilik yang tertulis pada STNK, saya tidak bisa membayar pajak. Hal ini saya kira justru membuat ribet,” katanya.

Kebijakan tersebut, lanjut Rahmat, sangat berlebihan dan sangat disayangkan. Hanya karena tidak ada KTP, dia tidak bisa membayar pajak. Ia diminta harus membawa KTP asli pemilik sesuai yang tercantum pada STNK.

Rahmat mengaku, selama belum mendapatkan KTP pemilik yang sesuai dengan STNK, mau tidak mau pembayaran pajak ditunda. Kalau tidak ada BPKB atau STNK asli, mungki masih bisa masuk akal.  

“Jadi sampai saat ini saya belum bisa membayar pajak, karena pemilik lama adalah warga Bandung,” katanya.

Di tempat terpisah, Cucu, wajib pajak lainnya, mengatakan, kesulitan untuk melakukan pemabayaran pajak terjadi karena membeli kendaraan bekas. Selain itu, pemilik kendaraan sebelumnya tidak bisa ditemui.

“Saat masih bisa pinjam KTP, pembayaran pajak sangat mudah. Namun, setelah pemilik lama sulit ditemui, dirasa aturan menjadi berbelit. Kemungkinan pemilik lama enggan meminjamkan KTP untuk perpanjangan STNK. Kalau tidak ada jalan keluarnya, mau tidak mau harus melakukan proses balik nama. Agar kedepannnya gampang melakukan pembayaran pajak kendaraan,” katanya. (Dji/Koran HR)

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...