Obat panas dalam bukan hanya dari bahan kimia saja, melainkan bisa juga bersumber dari bahan alami, seperti buah-buahan. Obat alami ini tidak kalah mujarabnya dengan obat kimia yang ada di apotek untuk mengatasi panas dalam.
Panas dalam sendiri memang bukan suatu penyakit, namun melainkan gejala penyakit yang menyerang beberapa bagian tubuh, seperti tenggorokan, mulut serta sistem pencernaan.
Sehingga, meski sebenarnya tidak serius, akan tetapi jika dibiarkan bisa berdampak pada kesehatan tubuh, atau munculnya suatu penyakit. Selain itu, kondisi jika terkena panas dalam maka akan sangat tidak nyaman.
Untuk gejalanya sendiri, panas dalam identik dengan bibir kering, sariawan, sakit ketika menelan sesuatu, tenggorokan panas serta sulit untuk buang air besar. Biasanya orang yang terserang gejala tersebut merupakan pertanda akan terkena flu.
Sedangkan untuk mengatasi panas dalam ini, biasanya orang yang terkena gejala tersebut akang langsung minum penyegar atau obat kimia lainnya.
Padahal, ada alternatif yang lebih aman namun tidak kalah ampuhnya dengan larutan atau minuman penyegar tersebut, yaitu obat panas dalam yang didapat dari buah-buahan.
Mengutip dari berbagai sumber, panas dalam bisa dikarenakan kurangnya asupan makanan yang berserat, vitamin C, dehidrasi sampai sering memakan makanan yang banyak mengandung lemak.
Sehingga tidak salah untuk mengatasinya bisa menggunakan obat panas dalam yang bersumber dari buah-buahan.
Daftar Buah-buahan Obat Panas Dalam Alami
1. Jeruk
Seperti diulas di atas, bahwa salah satu penyebab timbulnya panas dalam adalah kekurangan vitamin C. Oleh karena itu, tidak salah jika jeruk bisa dijadikan obat panas dalam karena di dalamnya banyak mengandung vitamin C, zat fitonutrien serta flavonoid.
Manfaat jeruk bukan hanya solusi sariawan, buah favorit masyarakat Indonesia ini juga bisa mengurangi asam yang ada di dalam perut. Hal itu disebabkan karena jeruk bersifat antasida yang asalnya dari asam askorbat.
2. Sirsak
Selain jeruk, buah sirsak juga banyak mengandung vitamin C yang ampuh sebagai obat untuk mengatasi sariawan. Di dalanya terkandung vitamin C sebanyak 20,6 mg per 100 gram.
Sehingga tidak salah banyak yang menjual ekstrak sirsak, yang memang bisa membantu meredakan gejala panas dalam.
3. Jambu Biji
Buah lainnya yang bisa dijadikan obat panas dalam karena di dalamnya tinggi vitamin C-nya adalah jambu biji.
Bahkan menurut para ahli, jambu biji atau sering disebut jambu klutuk ini jumlah vitamin C-nya lebih tinggi ketimbang jeruk. Besarannya mencapai 5 kaki lebih banyak dari jeruk, atau dalam 100 gram bisa memproduksi 256 mg vitamin C.
4. Apel
Meski vitamin C-nya lebih kecil dari pada sirsak, yakni 4,6 mg dalam 100 gram apel, namun buah yang satu ini bisa juga dijadikan alternatif sebagai obat sariawan.
Bahkan, sejak zaman Yunani kuno apel digunakan untuk mengatasi panas dalam dengan dijadikan cuka. Pasalnya, di dalam cuka apel tersebut mengandung asam asetat yang diklaim bisa mengusir bakteri yang menyebabkan penyakit.
Cara menggunakan cuka apel sebagai solusi panas dalam, sediakan satu sendok cuka apel serta satu gelas air hangat, lebih afdol ditambah dengan madu.
5. Anggur
Buah anggur sendiri memiliki vitamin C sebanyak 10,8 gram dalam 100 gram. Buah nikmat dan enak ini bisa dijadikan sebagai obat untuk meredakan sariawan atau panas dalam.
Selain buah yang diulas di atas, bahan alami lainnya yang bisa dijadikan sebagai alternatif obat panas dalam adalah minyak kelapa. Bahan ini bisa membantu membran mukosa tetap basah, sehingga tenggorokan tidak akan sakit saat menelan makanan.
Dengan kata lain, minyak kelapa ampuh meredakan radang dan infeksi di tenggorokan, serta meminimalisir rasa nyeri gara-gara panas dalam.
Selain itu, obat panas dalam lainnya dari bahan alami adalah garam. Caranya tidak berbeda dengan mengobati sakit gigi, yaitu dengan berkumur-kumur menggunakan air garam. (Adi/R5/HR-Online)