Berita Ciamis, (harapanrakyat.com), – Agun Gunanjar, politisi senior Golkar mengatakan dirinya siap maju sebagai Calon Ketua Umum (Caketum) Partai Golkar pada Munas Partai Golkar yang akan digelar pada Desember 2019 mendatang.
“Persiapan untuk menjadi Calon Ketua Umum saya sudah maksimal, jadi kita lihat nanti,” ujarnya saat menggelar sosialisi membangun politik dan ekonomi Pancasila bersama pendamping PKH di Aula Disdik Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (30/11/2019).
Agun tak ingin mengungkapkan jumlah suara yang mendukungnya. Dirinya hanya bisa menyebutkan, hasilnya bisa dilihat nanti ketika pemungutan langsung dibilik suara.
“Siapa sih yang tidak tahu Agun? Saya yakin para peserta yang mempunyai hak pilih dalam Munas Golkar sudah mengetahui kiprahnya di dunia politik,” katanya.
Agun menegaskan untuk menciptakan pemerintahan sehat dan bersih, saat menggapai posisi Ketum Golkar, dia akan melakukan cara-cara yang baik, tidak mengedepankan gaya transaksional.
“Dari dulu saya selalu mengggas tentang idealism, maka dari itu saya tidak akan pernah berhenti karena yakin Tuhan bersama saya,” ungkapnya.
Tambah Agun, kalau Munas Partai Golkar dipenuhi politik transaksional, negara akan dipenuhi orang-orang yang melakukan praktek korupsi.
“Maka saya akan menggagas politik perjuangan yang bersih dengan mengedepankan ide-ide dan inovasi. Sudah terbukti dengan terpilihnya saya 6 kali menjadi anggota DPR-RI, berkat menggagas politik perjuangan ideologi dan saya tidak akan berhenti,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online)