Manfaat minyak bulus bagi wanita ternyata cukup banyak. Contohnya mencerahkan wajah, menyembuhkan jerawat, menghilangkan bekas luka, hingga meredakan nyeri. Dengan begitu maka minyak bulus ini tentunya cukup penting untuk perawatan kulit.
Baca Juga: Mata Kaki Kapalan dan Hitam, Cek Penyebab serta Cara Atasinya
Minyak bulus sendiri merupakan konsentrat minyak yang berasal dari hewan bulus. Bulus atau Amyda cartilaginea adalah sejenis kura-kura yang hidup dalam perairan air tawar. Seperti kura-kura, bulus juga memiliki tempurung yang terlapisi dengan kulit tebal dan licin.
Untuk mendapatkan minyak bulus ini, terdapat beberapa metode atau cara tertentu. Contohnya dengan memanaskan lemak bulus di bawah sinar matahari hingga menghasilkan minyak. Minyak tersebut memiliki bau yang amis namun memiliki kandungan beragam.
Manfaat Minyak Bulus Bagi Wanita yang Penting dan Bermanfaat
Minyak bulus memiliki banyak sekali kandungan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Mulai dari vitamin A, E, K, dan asam amino seperti asam palmitoleat, asam stearat, dan lainnya. Minyak ini juga memiliki asam amino yang tinggi daripada minyak ikan lainnya.
Berbagai kandungan yang ada di dalamnya, membuat minyak ini sangat bermanfaat. Bahkan manfaatnya terbilang juga sangat penting dan berguna untuk para wanita. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat dari minyak ini yang sangat berguna dan bermanfaat:
Mencerahkan Wajah yang Kusam
Wajah kusam tentu menjadi masalah yang cukup sering terjadi pada banyak wanita. Apalagi bagi orang yang sering bekerja di luar ruangan dan sering terpapar sinar matahari. Akibatnya wajah menjadi kusam sehingga banyak yang khawatir dan ingin membuat wajah lebih cerah.
Manfaat minyak bulus bagi wanita bisa membantu mencerahkan wajah yang kusam. Bahkan minyak ini juga mampu membantu menyamarkan noda hitam karena paparan sinar UV. Dengan penggunaan secara rutin, maka wajah bisa kembali cerah dan terbebas dari kusam.
Mengatasi Kerutan di Wajah
Kerutan di wajah yang mengganggu kecantikan memang bisa muncul seiring bertambahnya usia. Minyak bulus yang dipercaya mengandung zink oksida mampu membantu mengatasi kerutan kulit. Namun masih perlu penelitian lain mengenai manfaat minyak satu ini.
Membantu Menyembuhkan Jerawat
Manfaat lainnya dari minyak ini yaitu untuk membantu mengatasi jerawat di wajah. Minyak ini mampu menjaga kelembaban kulit sehingga jerawat di wajah tidak semakin parah. Selain itu bahan alami ini juga mampu membantu menyamarkan bekas jerawat.
Manfaat Minyak Bulus bagi Wanita Mampu Menghilangkan Bekas Luka
Bekas luka yang terlihat jelas sering membuat banyak wanita merasa tidak percaya diri. Apalagi bekas luka yang posisinya terlihat jelas seperti di wajah, tangan, atau kaki. Nah, manfaat lain dari minyak ini mampu membantu menghilangkan berbagai bekas luka tersebut.
Baca Juga: Manfaat Sabun Dosting dan Cara Pemakaian yang Baik dan Benar
Bukan hanya itu saja, kandungan minyak ini juga mampu menghilangkan stretch mark. Hal tersebut karena adanya kandungan vitamin A dan E yang bisa merangsang kolagen. Dengan hilangnya berbagai bekas luka tersebut maka pastinya wanita bisa tampil lebih percaya diri.
Membantu Meredakan Nyeri
Minyak ini juga mengandung antiradang dan aktivitas analgesik yang mampu meredakan nyeri. Sebagai analgesik, minyak ini mampu membantu mengobati luka seperti bisul. Bisa juga untuk mengatasi memar, radang sendi, bronkitis, gangguan usus, dan asma.
Membantu Mengencangkan Payudara
Manfaat minyak bulus bagi wanita juga dipercaya bisa membantu mengencangkan payudara. Bahkan manfaat satu ini sudah cukup populer dan banyak yang memanfaatkannya. Banyak yang menggunakannya untuk memijat payudara dan melancarkan sistem peredaran darah.
Mengurangi Rasa Gatal di Kulit
Rasa gatal di kulit yang mengganggu bisa teratasi dengan menggunakan minyak bulus. Baik itu rasa gatal yang muncul karena kulit sensitif dan kering atau kekurangan cairan. Caranya juga mudah yaitu hanya dengan mengoleskannya pada bagian kulit yang gatal.
Minyak ini juga dipercaya mengandung antigargalesthic yang bisa mengurangi gatal karena eksim. Apalagi minyak ini melewati proses pengeringan sehingga bakterinya menghilang dan memiliki kadar asam tinggi. Karena itu minyak ini mampu meredakan gejala eksim.
Baca Juga: Manfaat Minyak Zaitun untuk Kulit Wajah Agar Lebih Segar dan Sehat
Manfaat minyak bulus bagi wanita untuk kesehatan dan kecantikan ternyata sangat beragam. Mulai dari mencerahkan wajah, menghilangkan kerutan, mengatasi jerawat, mengatasi gatal, dan lainnya. Kita pun tidak perlu ragu lagi untuk memanfaatkan minyak alami satu ini. (R10/HR-Online)