Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita TerbaruFenomena Alam Menarik Hanya di Waktu Tertentu

Fenomena Alam Menarik Hanya di Waktu Tertentu

Berita Sains, (harapanrakyat.com),- Di planet bumi ini terdapat banyak fenomena alam menarik yang sangat menakjubkan. Hal tersebut merupakan bukti dari keagungan Sang Maha Pencipta. Fenomena-fenomena tersebut bisa Anda saksikan di berbagai penjuru dunia.

Anda juga bisa menyaksikan fenomena itu setiap saat. Namun, ada juga femomena alam yang hanya dapat dilihat di waktu tertentu saja. Hal itu menjadikan fenomena ini sangat langka.

Di bawah ini, beberapa daftar fenomena alam yang hanya dapat dilihat di waktu tertentu.

Fenomena Gelembung Membeku

Fenomena gelembung es ini terjadi pada bulan Desember hingga Februari di danau buatan Abraham. Fenomena itu terjadi karena banyak tumbuhan di bawah permukaan air yang mengeluarkan gas metana.

Gas-gas tersebut akan membeku bila mendekati permukaan. Gas yang membeku tersebut akan nampak seperti kumpulan gelembung-gelembung es yang sangat indah.

Fenomena Firefall di Taman Nasional Yosemite

Fenomena Firefall merupakan fenomena yang unik dan menarik. Fenomena ini terjadi pada Bulan Februari setiap tahunnya.

Fenomena Firefall adalah akibat dari pantulan sinar cahaya matahari yang jatuh tepat di air terjun Horsetail Fall di Taman Nasional Yosemite saat matahari terbenam.

Anda akan merasakan sensasi melihat air terjun yang tampak menyala dan terbakar. Fenomena ini hanya dapat dinikmati selama 10 menit saja.

Fenomena Kambing Memanjat Pohon

Fenomena kambing yang memanjat pohon ini ada di Negara Maroko. Fenomena tersebut bukanlah suatu pemandangan yang aneh atau tak lazim di Maroko.

Kambing-kambing disana memanjat pohon karena ingin memakan buah dari pohon Argan yang biasanya masak pada Bulan Juli setiap tahunnya.

Kambing-kambing itu bisa memanjat karena mereka bisa beradaptasi terhadap lingkungan sekitar. Selain itu, struktur kaki kambing disana sangat membantu untuk bisa memanjat pohon.

Fenomena Danau Garam di Yuncheng

Fenomena alam menarik ini bisa Anda jumpai di danau garam Kota Yuncheng, China. Disana Anda bisa melihat fenomena air danau yang berwarna-warni.

Fenomena itu terjadi karena kepadatan ganggang yang tinggi serta pencahayaan yang cukup. Ketika ganggang bermekaran, Anda akan melihat sensasi perubahan warna dari hijau, kuning ke merah dan magenta.

Fenomena tersebut terjadi pada Bulan September hingga Oktober.

Fenomena Sungai Pelangi di Kolombia

Negara Kolombia memiliki sungai yang cantik dan unik. Sungai ini memiliki lima warna, sehingga disebut Liquid Rainbow atau sungai pelangi.

Warna-warna tersebut timbul akibat tanaman ganggang yang tumbuh memenuhi sungai tersebut. Ketika ganggang tersebut bermekaran, maka Anda akan terlihat berbagai warna, mulai dari hijau, merah, biru, bahkan hitam.

Anda sebaiknya berkunjung kesana pada Bulan Oktober hingga November. Karena pada bulan tersebut Anda bisa melihat warna-warna dengan jelas.

Itulah beberapa fenomena alam menarik yang hanya dilihat di waktu tertentu. Anda bisa mempersiapkan diri untuk berkunjung kesana. Semoga dapat merasakan sensasi yang luar biasa dari fenomena-fenomena tersebut. (Deni/R4/HR-Online)

pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...