Senin, April 21, 2025
BerandaBerita Pangandaran3 Bunga Rafflesia Padma Ditemukan di Cagar Alam Pangandaran

3 Bunga Rafflesia Padma Ditemukan di Cagar Alam Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 3 bunga Rafflesia Padma atau bunga bangkai berhasil ditemukan petugas Resor Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Pangandaran di Blok Cikole Cagar Alam Pangandaran.

Kepala BKSDA Pangandaran, Uking Iskandar, mengatakan, lokasi bunga Rafflesia Padma cukup jauh, karena berada di tengah kawasan Cagar Alam. Bahkan untuk melihatnya harus menempuh sekitar 1 jam jalan kaki.

Biasanya, kata Uking, bunga Rafflesia Padma ini mekar di bulan Agustus sampai September. Namun kali ini bunga yang ditemukan itu mekarnya di akhir Oktober 2019, tepatnya pada Jum’at (25/10/2019).

“Memang bunga ini setiap tahun mekar, tapi tempatnya selalu berbeda. Tahun kemarin bunga bangkai ini ditemukan di Blok Badeto, sekarang di Blok Cikole,” jelas Uking kepada HR Online, Rabu (6/11/2019).

Bungai Rafflesia Padma di Cagar Alam ini, lanjut Uking, akan mekar sempurna bila turun hujan. Sementara itu, bunga ini merupakan kategori langka yang mana merupakan tumbuhan parasit unik. Ciri khasnya terlihat pada bagian bunganya yang besar, berwarna merah kecoklatan yang memiliki bintik putih serta lubang diafragma sekitar 5-7 centimeter.

“Tumbuhan ini tidak mempunya akar dan daun. Sedangkan diameter bunga ini saat mekar bisa mencapai 20-30 centimeter. Bunga ini masuk kategori bunga langka di dunia. Dulu Rafflesia Padma ini pertama kali ditemukan Belanda sekitar tahun 1939,” pungkas Uking. (Ntang/R6/HR-Online)

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...