Tips berkendara aman saat hujan tak hanya perlu diketahui oleh pengemudi mobil saja, akan tetapi juga pengguna kendaraan lainnya. Tak terkecuali sepeda motor. Memperhatikan keselamatan selama berkendara memang penting untuk dilakukan. Terlebih saat musim hujan, dimana kondisi jalannya yang licin.
Jika tak berhati-hati, kendaraan bisa slip. Hal tersebut tak hanya mencelakai diri sendiri saja, akan tetapi juga membahayakan pengendara lainnya.
Tips Berkendara Aman Saat Hujan
Supaya anda tetap aman berkendara dengan sepeda motor saat hujan, ada baiknya anda simak beberapa tips di bawah ini.
Cek Kondisi Motor
Salah satu yang pertama harus diperhatikan dalam tips berkendara aman saat hujan yaitu mengecek kondisi motor anda. Mulai dari ban, lampu dan rem. Pastikan semuanya bisa berfungsi sebagaimana mestinya.
Untuk ban, apabila kembangnya sudah tipis, sebaiknya langsung diganti. Sementara untuk lampu, anda bisa gunakan lampu halogen yang bisa menembus derasnya hujan secara baik.
Lain halnya untuk rem. Saat anda berkendara di jalanan yang ramai, pastikan anda selalu menjaga jarak dengan pengendara lainnya. Hal ini dikarenakan jarak pengereman saat hujan lebih jauh daripada saat kondisinya kering.
Jalankan Motor Secara Perlahan
Tips berkendara aman saat hujan lainnya yaitu menjalankan motor secara perlahan. Anda harus menyesuaikan putaran gas secara lancar dan berhati-hati.
Untuk mencegah terjadinya potensi hard braking yang membuat roda mengunci, anda perlu menggunakan pengereman lebih awal.
Pasang Saringan Udara
Apabila selama ini anda melepas saringan udara hanya karena ingin memiliki motor dengan performa lebih baik, kini anda harus memasangnya kembali.
Waspadai Genangan Air di Jalan
Dalam berkendara dengan sepeda motor saat hujan, anda harus mewaspadai genangan air yang ada di jalan. Bisa jadi di bawah genangan air tersebut ada lubang besar yang membahayakan.
Seperti yang diketahui, persimpangan jalan, misalnya di perempatan traffic light, seringkali ada kendaraan yang berhenti. Jika tak berhati-hati, dikhawatirkan anda akan menabrak kendaraan tersebut. Hal ini cukup penting juga dalam tips berkendara aman saat hujan.
Waspadai Persimpangan Jalan
Selain berhati-hati dengan genangan air, anda juga harus mewaspadai persimpangan jalan. Alangkah baiknya jika anda mengurangi kecepatan laju sepeda motor saat mendekati persimpangan jalan.
Seperti yang diketahui, persimpangan jalan, misalnya di perempatan traffic light, seringkali ada kendaraan yang berhenti. Jika tak berhati-hati, dikhawatirkan anda akan menabrak kendaraan tersebut.
Gunakan Helm Dengan Kaca Khusus
Berkendara saat hujan dengan sepeda motor bisa tetap aman dan nyaman apabila menggunakan helm yang dilengkapi dengan kaca khusus.
Dengan menggunakan helm yang dibekali kaca khusus tersebut, helm tersebut tak akan memunculkan butiran air atau embun. Pandangan anda pun bisa tetap jernih selama berkendara.
Pilih Mantel Hujan yang Tepat
Tips berkendara aman saat hujan lainnya yaitu memilih mantel hujan yang tepat. Dalam hal ini, anda bisa menggunakan mantel hujan yang tak menghambat pergerakan kaki, tangan dan kepala selama berkendara.
Selain itu, pastikan mantel hujan tersebut bisa berpendar saat terkena cahaya. Dengan demikian, pengendara lainnya bisa melihat anda secara jelas saat di jalan.
Periksa Kopling
Agar tetap aman berkendara saat hujan, anda harus memeriksa kondisi kontrol utama komponen motor anda, salah satunya kopling.
Pastikan anda mengecek apakah kopling tersebut dalam kondisi yang baik. Alangkah baiknya jika anda juga memberikan perawatan ekstra pada komponen tersebut selama musim hujan.
Dengan memberikan perawatan yang tepat pada kopling, maka anda bisa mengantisipasi kondisi darurat ataupun akibat yang ditimbulkan dari kesalahan orang lain yang berujung kecelakaan.
Gunakan Alas Kaki yang Tak Licin
Tips berkendara aman saat hujan lainnya yaitu menggunakan alas kaki yang tidak licin. Selain itu, pastikan juga alas kaki yang anda gunakan juga tahan air dan aman untuk berkendara.
Jangan Langsung Hidupkan Mesin Jika Mogok
Saat terjebak banjir, motor bisa mogok sewaktu-waktu. Hal ini dikarenakan ada air yang masuk ke dalam saluran pembuangan gas motor anda.
Apabila anda mengalaminya, anda jangan langsung menghidupkan mesinnya. Sebaiknya anda dorong motor ke tempat yang aman dan kering.
Dikhawatirkan sistem pengapian pada motor anda mengalami konsleting. Dengan demikian, jika mesin langsung dihidupkan bisa menyebabkan motor terbakar.
Pastikan anda cermati tips berkendara aman saat hujan dengan sepeda motor. Manfaatnya tak hanya bisa anda rasakan sendiri namun juga pengendara lain. (R10/HR-Online)