Teknologi terbaru Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan saat ini semakin banyak dimanfaatkan karena terbukti mampu mendukung pekerjaan manusia.
Bahkan belum lama ini Google dikabarkan akan meningkatkan layanan mesin pencarinya dengan menghadirkan teknologi AI tersebut.
Dengan menggunakan teknologi AI, maka miliaran pencarian yang selama ini ditangani Google bisa ditafsirkan secara mudah.
Teknologi Terbaru Artificial Intelligence
Ben Gomes selaku Kepala Mesin Pencarian Alphabet Inc. menjelaskan bahwa teknologi AI akan digunakan untuk membantu pencarian di Google.
Kinerja yang dilakukannya akan berdasarkan kalimat yang rumit maupun kalimat yang dinilai mendekati bahasa aslinya.
Pengembangan teknologi dengan memanfaatkan teknologi terbaru Artificial Intelligence dirasa penting meski selama ini belum ada rival yang mampu menyainginya dalam situs pencarian.
Dengan terus berinovasi, maka Google bisa menjaga keunggulan dan eksistensinya di ranah pencarian. Penggunaan teknologi ini juga bertujuan untuk membuat penggunanya merasa lebih nyaman dalam memanfaatkannya.
Dalam sistem barunya, Google mengandalkan alat intelijen buatannya dengan fungsi menguraikan kalimat yang panjang dan sulit dimengerti.
Dengan sistem barunya, hasil pencarian bisa lebih akurat. Saat ini pun Google sudah bisa memperlihatkan lebih banyak hasil dalam beberapa pencarian.
Sebagaimana yang dijelaskan oleh Ben Gomes, sistem barunya bisa menampilkan pencarian yang lebih banyak menggunakan fitur cuplikan, khususnya dari situs di luar AS.
Pengembangan yang dilakukannya dianggap tak berlebihan. Google hanya berupaya sebaik mungkin dalam melakukan perbaikan terhadap hasil pencariannya.
Dengan adanya pengembangan teknologi, maka bisa meningkatkan jumlah hasil pencariannya. Sementara untuk keseluruhan, perbaikan yang dilakukan dapat menaikkan lalu lintas situsnya.
Hanya saja, pihak Google tak memperlihatkan datanya. Google hanya mengumumkan rencana pengembangan teknologi terbaru Artificial Intelligence di mesin pencarinya pada Jumat (25/10/2019).
Perlu untuk dipahami, setiap kesalahan dalam mesin pencarian Google bisa berpengaruh terhadap semua industri yang memanfaatkannya.
Jika diperhatikan, Google memang sudah jauh berkembang ke arah yang lebih baik, tak terkecuali dalam hal tampilannya.
Upaya pengembangan teknologi yang dilakukan Google ini pun sebenarnya mendapat respon dari sejumlah pesaing yang ada di bawahnya.
Ada beberapa pesaing yang menyampaikan keluhannya kepada regulator. Pesaingnya menganggap bahwa apa yang dilakukan Google tersebut bersifat antikompetitif.
Namun kembali lagi ke tujuan Google yang ingin memperbaiki layanan pencariannya. Di komputasi suara itu sendiri, Google memiliki pesaing tangguh, yakni Amazon.com Inc.
Mengenal Artificial Intelligence
Teknologi terbaru Artificial Intelligence sebenarnya mengacu pada kecerdasan manusia yang disimulasi ke dalam mesin. Mesin ini pun dirancang sedemikian rupa agar berpikir layaknya manusia dan bahkan meniru tindakannya.
Teknologi Artificial Intelligence ini sudah banyak diterapkan di berbagai mesin yang sifatnya berkaitan dengan pikiran manusia.
Mengenai prosesnya, teknologi Artificial Intelligence melewati proses pembelajaran, penalaran dan bahkan koreksi diri.
Pada dasarnya, Artificial Intelligence memiliki kemampuan untuk merasionalisasi sekaligus bertindak dengan mempertimbangkan peluang terbaik sehingga bisa mencapai tujuan tertentu.
Teknologi Artificial Intelligence itu sendiri memiliki banyak kelebihan yang sebaiknya anda tahu. Adapun salah satu kelebihannya yaitu bersifat permanen.
Artificial Intelligence tak bisa berubah atau tergantung pada program dan sistem komputernya. Dengan demikian, teknologi AI ini terbukti sangat bermanfaat.
Selain itu, AI juga bisa menyimpan beragam informasi secara leluasa karena tak ada batasan. Bahkan penyimpanannya bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Kelebihan teknologi terbaru Artificial Intelligence selanjutnya yaitu memiliki sistem kerja yang cepat dan akurat. Pekerjaan pun bisa selesai tanpa harus membuang banyak waktu.
Semakin menguntungkan karena ternyata teknologi Artificial Intelligence juga bisa menduplikasi sekaligus memindahkan suatu kemampuan dari satu komputer ke komputer lainnya secara mudah.
Permasalahan yang kompleks pun bisa diatasi hanya dengan memanfaatkan teknologi AI. Tanpa kenal lelah, Artificial Intelligence bisa digunakan kapan saja.
Dibalik kelebihannya, Artificial Intelligence juga memiliki kekurangan. Teknologi AI ini tak mempunyai Common Sense.
Selain itu, teknologi Artificial Intelligence juga tak memiliki kemampuan dalam mengembangkan pengetahuan karena tergantung pada sistemnya.
Meski begitu, teknologi Artificial Intelligence saat ini sudah semakin canggih sehingga mampu menutupi kekurangan yang dimilikinya.
Upaya Google dalam menghadirkan teknologi terbaru Artificial Intelligence di mesin pencarinya diharapkan benar-benar mampu mempermudah pencarian yang dilakukan penggunanya. (R10/HR-Online)