Minggu, Maret 30, 2025
BerandaBerita TerbaruDual Pop-Up Kamera Selfie Vivo V17 Pro, Cocok Buat Swafoto

Dual Pop-Up Kamera Selfie Vivo V17 Pro, Cocok Buat Swafoto

Dual pop-up kamera selfie Vivo V17 Pro cocok buat pengguna yang ingin swafoto beramai-ramai. Melalui V17 Pro ini, Vivo ingin penuhi kebutuhan konsumen, di mana saat ini berfoto selfie sudah menjadi tren di masayarakat, khususnya konsumen muda yang aktif.

Untuk itulah, Vivo terus melakukan inovasi pada kamera selfie (kamera depan) perangkat terbarunya, Vivo V17 Pro yang mengusung beragam fitur inovatif. Bahkan, dual pop-up kamera selfie ini menjadi yang pertama di dunia.

Dikutip dari laman resmi Vivo Indonesia, Minggu (20/10/2019), bahwa dual pop-up kamera selfie yang disematkan pada Vivo V17 Pro ini hadir membawa kombinasi lensa yang masing-masing beresolusi 32 MP untuk kamera utamanya, serta kamera 8 MP super wide-angel yang memiliki cakupan 105 derajat, sehingga mampu menangkap objek foto lebih luas.

Selain itu, disematkan pula sejumlah fitur keren pada dual pop-up kamera selfie Vivo V17 Pro untuk memberikan pengalaman baru kepada penggunanya saat berswafoto.

Fitur Keren Kamera Selfie Vivo V17 Pro

Selfie Soft Light

Fitur selfie soft light pada Dual Pop-Up Kamera Selfie Vivo V17 Pro. Photo : Net/Ist.

Fitur ini untuk mengatur pencahyaan yang tepat agar hasilnya bisa memuaskan. Karena, masalah pencahayaan dari lampu flash yang teralu gelap atau terang kerap membuat hasil foto selfie tidak memuaskan.

Pencahayaan yang masuk akan diatur secara otomatis oleh fitur selfie soft light yang ada pada dual pop-up kamera selfie, untuk mencegah terjadinya under lighting atau over lighting. Dengan begitu, maka pengguna pun akan mendapatkan cahaya yang tepat dan mendapatkan hasil foto yang memuaskan.

Super Night Selfie

Fitur selfie super light pada Dual Pop-Up Kamera Selfie Vivo V17 Pro. Photo : Net/Ist.

Fitur super night selfie yang disematkan pada dual pop-up kamera selfie Vivo V17 Pro bertujuan untuk memaksimalkan swafoto dalam kondisi minim cahaya atau saat malam hari.

Super night selfie mampu memberikan fokus serta kejernihan foto dalam kondisi minim cahaya secara lebih baik. Fitur ini sangat cocok bagi pengguna yang sering melakukan foto selfie pada malam hari.

Pose Master

Fitur ini bisa menjadikan penggunanya sebagai selfie master. Pasalnya, fitur pose master dalam kamera selfie Vivo V17 Pro yang sangat inovatif ini mampu memberikan pengalaman swafoto dengan berbagai gaya kepada pengguna, baik saat sendiri, berdua, maupun swafoto beramai-ramai. Jadi, pengguna tidak akan mengalami lagi mati gaya saat selfie.

Fitur Pose Master Kamera Selfie Vivo V17 Pro

AI beauty pose master pada Dual Pop-Up Kamera Selfie. Photo : Net/Ist.

AI Beauty Bagi Pencinta Keindahan Foto

Selain mampu menghasilkan swafoto yang memuaskan, lensa 32 MP pada kamera selfie Vivo V17 Pro juga bisa menyempurnakan hasil foto dengan berbagai macam fitur yang berbasis AI (Artificial Intelligence), seperti halnya AI Beauty, AI Selfie Lightning, AI Filter, dan AR Sticker.

Terdapat pula fitur baru, yakni AI Body Shaping untuk menyesuaikan proporsi tubuh pengguna agar terlihat lebih proporsional mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki.

Daya Tahan Kamera Pop-Up Vivo V17 Pro

Teknologi dual pop-up kamera selfie pada Vivo V17 Pro mampu bertahan sampai 10 tahun dengan estimasi pemakaian dalam sehari kurang lebih 10 kali, dan bisa menahan beban hingga 40 kilogram.

Pada kameranya tersebut, Vivo pun membenamkan teknologi Auto Retraction lengkap dengan tiga jenis sensor, yakni force sensor untuk mendeteksi adanya tekanan pada kamera, sehingga kamera akan menutup secara otomatis.

Kemudian, gravity sensor berfungsi untuk menutup kamera secara otomatis saat smartphone terjatuh, dan fitur light sensor yang mana pop-up system akan menutup otomatis saat berangkat berada dalam kantung celana atau dalam tas, yang mana kondisi tersebut tanpa ada cahaya atau gelap. (Eva/R3/HR-Online)

Pelindung Kaca Spion Saat Hujan Water Repellent, Cara Pemasangannya

Pelindung Kaca Spion Saat Hujan Water Repellent, Cara Pemasangannya

Pelindung kaca spion saat hujan akan sangat dibutuhkan. Saat hujan, maka kaca spion mobil bisa mengembun. Akhirnya, pengendara tidak bisa melihat kondisi mobil atau...
HP EliteBook 8 G1, Laptop Modular dengan Berbagai Keunggulan

HP EliteBook 8 G1, Laptop Modular dengan Berbagai Keunggulan

HP EliteBook 8 G1 hadir sebagai gebrakan baru di dunia laptop dengan konsep modularnya yang revolusioner. Dalam acara tahunan Amplify 2025 di Amerika Serikat,...
Cara Mengaktifkan VoLTE di HP untuk Panggilan Suara yang Jernih

Cara Mengaktifkan VoLTE di HP untuk Panggilan Suara yang Jernih

Cara mengaktifkan VoLTE penting untuk Anda ketahui agar panggilan suara HP menjadi lebih jernih dan koneksi lebih stabil. Teknologi ini semakin populer seiring dengan...
Sejarah Gedung Agung Yogyakarta, Jejak Berharga yang Kini Jadi Cagar Budaya

Sejarah Gedung Agung Yogyakarta, Jejak Berharga yang Kini Jadi Cagar Budaya

Yogyakarta bukan hanya tentang Malioboro atau Keraton, tetapi juga menyimpan banyak bangunan bersejarah yang punya cerita panjang. Salah satu yang paling ikonik adalah Gedung...
Ulefone Armor 33 Pro, Smartphone Tangguh dengan Spesifikasi Gahar

Ulefone Armor 33 Pro, Smartphone Tangguh dengan Spesifikasi Gahar

Ulefone kembali menghadirkan smartphone rugged terbaru mereka, Ulefone Armor 33 Pro, yang diumumkan pada 3 Maret 2025 lalu. HP Android ini hadir dengan berbagai...
Hadirkan Layanan Terbaru, Kini Muncul Fitur Terjemahan DM Instagram

Hadirkan Layanan Terbaru, Kini Muncul Fitur Terjemahan DM Instagram

Instagram terus melakukan peningkatan untuk memberikan kenyamanan bagi penggunanya dalam bersosial media. Setelah melakukan perubahan desain profil, kini perusahaan asal Amerika Serikat ini juga...