Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisRektor Unigal Ciamis Dukung Alih Fungsi Hutan Produksi Jadi Kawasan Konservasi

Rektor Unigal Ciamis Dukung Alih Fungsi Hutan Produksi Jadi Kawasan Konservasi

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),– Dukungan terhadap Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Ciamis terkait alih fungsi kawasan hutan produksi menjadi hutan konservasi datang dari rektor Universitas Galuh, Yat Rospia Brata.

“Rencana alih fungsi hutan produksi menjadi kawasan konservasi sudah tepat. Kita harus benar-benar serius dalam menjaga alam, manfaat dari RTRW itu akan kita rasakan berpuluh-puluh tahun lamanya,” kata Yat yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Kebudayaan Ciamis, saat ditemui HR Online, Kamis (12/9/2019) kemarin.

Yat menegaskan, alih fungsi hutan produksi menjadi hutan konservasi akan berguna untuk menajaga kelestarian tumbuhan dan satwa endemik di Gunung Sawal.

“Kita ketahui di Gunung Sawal banyak hewan endemik yang memang dilindungi seperti Macan Tutul maupun Macan Kumbang, maka kita harus menjaganya,” paparnya. 

Selain itu, lanjut Yat, manfaat hutan konservasi adalah melindungi sistem penyangga kehidupan untuk mengatur tata air, mencegah banjir, mengendalikan erosi dan memelihara kesuburan tanah. 

“Sangat banyak manfaatnya untuk warga Ciamis ketika Gunung Sawal menjadi hutan konservasi, salah satunya air,” katanya. 

Baca Juga: Bupati Ciamis Setuju Alih Fungsi Hutan Produksi Jadi Kawasan Konservasi

Saat ini, di kaki Gunung Sawal banyak dibuka hutan produksi yang ditanami kopi. Hal ini dinilai Yat menganggu ekosistem di dalamnya, salah satunya Macan Tutul yang akhir-akhir ini sering masuk ke lingkungan perkampungan warga.

“Terganggunya ekosistem di dalam hutan akan berdampak kepada hewan-hewan di dalam hutan,” terangnya. 

Yat menegaskan, upaya pemberdayaan masyarakat dalam meningkatkan ekonomi melalui hutan produksi bukannya tidak diperbolehkan, namun menurutnya, lokasi hutan produksi tersebut harus diatur dalam system zonasi, sehingga diketahui wilayah yang tepat untuk dijadikan hutan produksi.

“PR nanti Pemerintah Daerah harus memberikan juga ruang untuk masyarakat sekitar Gunung Sawal dengan memberikan batasan-batasan seperti halnya zonasi,” ungkapnya. (Fahmi/R7/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...