Senin, Maret 17, 2025
BerandaBerita CiamisTekuk Persib B 1-0, PSGC Ciamis Perlahan Keluar dari Posisi Juru Kunci

Tekuk Persib B 1-0, PSGC Ciamis Perlahan Keluar dari Posisi Juru Kunci

PSGC Ciamis perlahan keluar dari posisi juru kunci dan kini menempati peringkat ke 10 dari 12 tim yang berkompetisi di liga 2 wilayah barat

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- PSGC Ciamis menutup laga di putaran pertama Liga 2 dengan meraih kemenangan setelah menekuk Persib B (Blitar Bandung United FC) dengan skor 1-0, di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (18/08/2019) sore. Gol semata wayang PSGC diciptakan Arif Budiman di menit ke 50.

Kemenangan kedua yang diraih PSGC Ciamis selama putaran pertama ini rupanya membantu memperbaiki peringkat Laskar Galuh di klasemen sementara Liga 2 wilayah barat. Kini PSGC Ciamis perlahan keluar dari posisi juru kunci dan menempati peringkat 10 atau berada di posisi ketiga terakhir.

Sebelumnya dalam beberapa pekan PSGC terbenam di peringkat terakhir atau juru kunci. Hal itu setelah performa yang ditunjukan anak-anak Ciamis ini kurang memuaskan dan selalu berujung kekalahan.

Sementara dari jalannya laga, kedua tim di awal babak pertama terlihat bermain hati-hati dan lebih mengandalkan penguasaan bola. Memasuki menit ke 20, PSGC mulai mendapat peluang dan lebih berani melakukan penyerangan.

Memasuki menit ke 35, Persib B terlihat menaikan tempo permainan. Dengan pola serangan yang dibangun dari berbagai lini, Persib B terus menekan jantung pertahanan PSGC Ciamis.

Namun, rapatnya penjagaan lini belakang PSGC, membuat serangan yang dilancarkan Tantan dkk selalu berhasil diredam. Hingga babak pertama usai, kedudukan tetap sama kuat 0-0.

Memasuki babak kedua, PSGC langsung tampil menyerang. Serangan yang dilancarkan Laskar Galuh pun lebih bervariasi. Alhasil, Arif Budiman yang baru masuk di babak kedua menggantikan Asep Saeful, berhasil mencetak gol di menit ke 50.

Gol PSGC berawal dari umpan silang tendangan Arozi yang diteruskan oleh Arif Budiman melalui sundulan kepala. Bola yang disundul Arif Budiman mengarah ke mulut gawang dan tidak mampu dijangkau oleh kiper Persib B Reky Rahayu.

Setelah unggul 1-0 rupaya tidak membuat pemain PSGC Ciamis puas. Serangan demi serangan terus dilancarkan pemain PSGC. Meski PSGC lebih mendominasi permainan di menit-menit akhir babak kedua, namun tidak ada satupun gol tambahan yang tercipta. Hingga babak kedua usai, kedudukan tetap 1-0 untuk kemenangan PSGC Ciamis.

Sementara itu, Asisten Pelatih PSGC Ciamis, Dicky Adithia Nugraha, saat menggelar konferensi pers, usai laga, mengatakan, bermain di laga kandang setiap tim pasti merasakan tekanan harus memenangkan pertandingan. Apalagi ketika menjamu tim yang dihuni pemain-pemain berkualitas seperti Persib B.

“Artinya laga ini cukup berat bagi kami. Di laga kandang yang dituntut menang kami harus menghadapi tim yang bermaterikan pemain berkualitas. Tapi alhamdulilah kami bisa meraih kemenangan,” ujarnya.

Terlebih, lanjut Diki, kemenangan ini diraih pada laga terakhir putaran pertama. “Mudah-mudahan kemenangan ini bisa menjadi modal di putaran kedua,” katanya.

Di tempat yang sama, pelatih Persib B (Blitar Bandung United FC), Lestiadi, mengungkapkan, meski timnya harus menelan kekalahan, namun secara permainan anak-anak asuhannya tidak terlalu mengecewakan.

“Di babak pertama kami mampu melakukan penguasaan bola dan terus menekan pertahanan PSGC Ciamis. Namun sayang beberapa peluang yang tercipta tidak berhasil menjadi gol,” katanya.

Sementara di babak kedua, tambah Lestiadi, pemainnya seperti kurang fokus dan berhasil dimanfaatkan oleh pemain PSGC. “Permainan anak-anak kami sudah bagus. Bahkan sempat menguasai pertandingan. Tetapi setelah PSGC berhasil memanfaatkan peluang menjadi gol, membuat permainan tim kami tidak berkembang,” ungkapnya.

Lestiadi mengatakan dengan kekalahan ini tentu akan menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di laga berikutnya. “Apalagi menjelang putaran kedua semua tim pasti akan melakukan pembenahan,” pungkasnya. (es/R2/HR-Online)

Cara Mengatasi Pembatasan Usia di TikTok dengan Efektif

Cara Mengatasi Pembatasan Usia di TikTok dengan Efektif

Cara mengatasi pembatasan usia di TikTok menjadi hal yang banyak dicari, terutama bagi mereka yang ingin menikmati TikTok secara penuh tanpa batasan. Hal ini...
Mengulas Sejarah Kerajaan Medang Kamulan yang Bercorak Hindu di Jawa Timur

Mengulas Sejarah Kerajaan Medang Kamulan yang Bercorak Hindu di Jawa Timur

Indonesia memiliki koleksi sejarah kerajaan pada masa lalu dalam jumlah cukup banyak. Masing-masing kerajaan juga memiliki perjalanan historis mendalam dan bermakna. Salah satunya adalah...
Zakat Fitrah 2025 Ciamis

BAZNAS Ciamis Tetapkan Zakat Fitrah 2025, Segini Besarannya!

harapanrakyat.com,- Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ciamis telah menetapkan besaran pembayaran zakat fitrah 2025, sebesar 2,5 kilogram beras atau Rp 37.500 per orangnya.  Besaran...
Sejarah Turunnya Al Quran

Sejarah Turunnya Al Quran kepada Nabi Muhammad SAW dan Hikmah yang Bisa Diambil

Sejarah turunnya Al Quran memiliki makna historis dan spiritual yang mendalam. Apalagi Al Quran ini adalah kitab suci agama Islam yang menjadi pedoman selama...
Profil Bobon Santoso, Konten Kreator Masak Besar yang Di-unfollow Istri Usai Mualaf

Profil Bobon Santoso, Konten Kreator Masak Besar yang Di-unfollow Istri Usai Mualaf

Profil Bobon Santoso mendadak viral usai keputusannya menjadi seorang mualaf baru-baru ini. Youtuber Indonesia ini telah resmi memeluk agama islam pada 10 Maret 2025...
Cara Menyembunyikan Status Bar HP Saat Layar Terkunci

Cara Menyembunyikan Status Bar HP Saat Layar Terkunci

Cara menyembunyikan status bar HP bisa dicoba oleh pemula. Hal ini karena tutorialnya terbilang sederhana sehingga bisa dilakukan secara mudah. Status bar sendiri juga...