Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita CiamisRentenir Berkedok KSP Menjamur di Ciamis

Rentenir Berkedok KSP Menjamur di Ciamis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Akhir-akhir ini rentenir berkedok Koperasi Simpan Pinjam (KSP) menjamur di Ciamis.

Sejumlah masyarakat pun meminta Pemerintah Kabupaten Ciamis melakukan pengawasan atau penindakan terhadap aktifitas rentenir yang berkedok KSP tersebut.

Praktek rentenir tersebut disinyalir sudah menggurita dan menggerogoti sendi-sendi perekonomian masyarakat di kalangan bawah.

Kemudahan memperoleh pinjaman dana serta pembayaran cicilan harian menjadi ‘jebakan’ masyarakat sehingga terjerat dalam utang.

“Pemerintah seharusnya bisa menertibkan operasional Koperasi Simpan Pinjam yang ternyata rentenir ini. Kasihan masyarakat,” ujar Indra warga Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (1/8/2019).

Hal itu diutarakannya usai menyaksikan seorang penagih Koperasi Simpan Pinjam marah-marah di rumah tetangganya. Tetangga Indra rupanya memiliki utang cicilan, dan terpaksa bersembunyi karena tak mampu membayar.

“Kalau terus-terusan dibiarkan, bisa rusak ekonomi masyarakat. Percuma masyarakat bekerja keras banting tulang, kalau hasilnya disedot lintah darat,” tegasnya.

Menurut dia, jika benar mereka adalah koperasi, maka mekanisme simpan pinjam harus sesuai aturan.

“Syaratnya cukup KTP, langsung diberi pinjaman. Koperasi Simpan Pinjam kan bukan seperti itu,” jelasnya.

Selain itu, dia juga berharap ada program edukasi bagi masyarakat agar tak tergiur oleh jerat rentenir.

“Memang perlu sebuah gerakan sosial untuk melawan praktek rentenir tersebut. Harus ada yang berani menginisiasi, mudah-mudahan ada samacam LSM yang bisa jadi penggerak,” ungkap Indra.

Dia mengaku kerap melihat para penagih hutang berkedok KSP mondar mandir di perkampungan warga. Dengan harapan banyak masyarakat yang melakukan pinjaman.

“Di sini sudah banyak yang menderita karena terjerat pinjaman Kosipa. Mudah-mudahan, masyarakat tidak lagi pinjam ke rentenir berkedok KSP,” tandasnya. (Jujang/R7/HR-Online)

Mantan Sekwan DPRD Kota Banjar

Menyusul DRK, Mantan Sekwan DPRD Kota Banjar Tersangka Korupsi Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Banjar, Jawa Barat, kembali menetapkan satu orang tersangka inisial R dalam dugaan perkara korupsi tunjangan rumah dinas (rumdin) dan...
Fachry Albar Sudah Digugat Cerai Istri Diam-Diam Sejak Januari 2025

Fachry Albar Sudah Digugat Cerai Istri Diam-Diam Sejak Januari 2025

Fachry Albar sudah digugat cerai istri secara diam-diam. Ternyata, Fachry sudah mendapat gugatan sebelum terjerat kasus narkobanya. Perceraian sang aktor cukup mengejutkan warganet. Baca Juga:...
Aktivis GMNI Desak Kejaksaan Usut Tuntas Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan DRPD Kota Banjar

Aktivis GMNI Desak Kejaksaan Usut Tuntas Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Penetapan tersangka DRK dalam kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi, pada anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2017-2021...
Polisi Periksa Sopir Travel Minibus Pasca Laka Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

Polisi Periksa Sopir Travel Minibus Pasca Laka Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Pasca kecelakaan (laka) maut di Tol Cisumdawu Kilometer 189, Unit Gakkum Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, masih melakukan pemeriksaan terhadap sopir travel minibus,...
Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Begini Kronologinya

Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Begini Kronologinya

Kabar Yuke Dewa 19 menabrak seorang anak di Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat beberapa hari lalu berhasil mencuri perhatian publik. Kala itu, ia mengendarai...
Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk Malam Hari ke Rumah Warga

Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk hingga Malam Hari ke Rumah Warga

harapanrakyat.com,-  Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Ciamis, Jawa Barat, terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Salah satunya adalah melakukan...