Senin, Maret 17, 2025
BerandaBerita CiamisPSGC Ciamis di Putaran Kedua Rombak Pemain, Bidik Penyerang dan Kiper

PSGC Ciamis di Putaran Kedua Rombak Pemain, Bidik Penyerang dan Kiper

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- PSGC Ciamis di putaran kedua kompetisi Liga 2 dipastikan akan melakukan perombakan pemain. Beberapa pemain seperti Bio Paulin, Dedi, Rosian dan Budiawan dikabarkan sudah diputus kontrak.

Gantinya, PSGC kini tengah melakukan perburuan pemain baru. Perombakan pemain ini dilakukan untuk mengangkat prestasi PSGC di putaran kedua. Manajemen menargetkan PSGC bisa terhindar dari degradasi dan tetap bertahan di kompetisi Liga 2 musim depan.

Asisten Pelatih PSGC Ciamis, Dicky Adithia Nugraha, saat menggelar konferensi pers, usai laga kontra Persib B (Blitar Bandung United FC), di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (18/08/2019), mengatakan, hasil evaluasi tim pelatih dan manajemen, jelang putaran kedua PSGC akan merombak komposisi pemain.

“Artinya ada beberapa pemain yang diputus kontrak dan ada pemain baru yang didatangkan sebagai gantinya. Untuk pemain baru yang kami bidik, diantaranya untuk posisi penyerang dan kiper,” ujarnya.

Untuk pemain baru, lanjut Dicky, pihaknya masih melakukan perburuan dan belum ada pemain yang sudah ada kata sepakat. “Tunggu saja nanti juga akan kami umumkan siapa pemain baru yang akan mengisi skuad PSGC Ciamis. Intinya kami kini tengah mencari pemain untuk posisi penyerang dan kiper,” katanya.

Dicky mengungkapkan PSGC Ciamis di putaran kedua harus berjuang habis-habisan agar bisa bertahan di Liga 2 musim depan. Untuk memuluskan langkah itu, tambah dia, tentu harus melakukan perombakan pemain dengan mencari pemain baru yang berkualitas.

“Persaingan tim di Liga 2 sangat ketat. Makanya apabila ingin bertahan di musim depan mau tidak mau harus menambah amunisi skuad dengan pemain baru yang berkualitas,” ujarnya.

Sebelumnya, PSGC Ciamis kontra Persib B (Blitar Bandung United FC) yang digelar di Stadion Galuh Ciamis, Minggu (18/08/2019) sore, dimenangkan oleh PSGC dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang PSGC pada laga penutup putaran pertama Liga 2 ini diciptakan Arif Budiman di menit ke 50.

Kemenangan kedua yang diraih PSGC Ciamis selama putaran pertama ini rupanya membantu memperbaiki peringkat Laskar Galuh di klasemen sementara Liga 2 wilayah barat. Kini PSGC Ciamis perlahan keluar dari posisi juru kunci dan menempati peringkat 10 atau berada di posisi ketiga terakhir.

Sebelumnya pada beberapa pekan kemarin PSGC Ciamis terbenam di peringkat terakhir atau juru kunci. Hal itu setelah performa yang ditunjukan anak-anak Ciamis ini kurang memuaskan dan selalu berujung kekalahan. (es/R2/HR-Online)

Cara Mengatasi Pembatasan Usia di TikTok dengan Efektif

Cara Mengatasi Pembatasan Usia di TikTok dengan Efektif

Cara mengatasi pembatasan usia di TikTok menjadi hal yang banyak dicari, terutama bagi mereka yang ingin menikmati TikTok secara penuh tanpa batasan. Hal ini...
Mengulas Sejarah Kerajaan Medang Kamulan yang Bercorak Hindu di Jawa Timur

Mengulas Sejarah Kerajaan Medang Kamulan yang Bercorak Hindu di Jawa Timur

Indonesia memiliki koleksi sejarah kerajaan pada masa lalu dalam jumlah cukup banyak. Masing-masing kerajaan juga memiliki perjalanan historis mendalam dan bermakna. Salah satunya adalah...
Zakat Fitrah 2025 Ciamis

BAZNAS Ciamis Tetapkan Zakat Fitrah 2025, Segini Besarannya!

harapanrakyat.com,- Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ciamis telah menetapkan besaran pembayaran zakat fitrah 2025, sebesar 2,5 kilogram beras atau Rp 37.500 per orangnya.  Besaran...
Sejarah Turunnya Al Quran

Sejarah Turunnya Al Quran kepada Nabi Muhammad SAW dan Hikmah yang Bisa Diambil

Sejarah turunnya Al Quran memiliki makna historis dan spiritual yang mendalam. Apalagi Al Quran ini adalah kitab suci agama Islam yang menjadi pedoman selama...
Profil Bobon Santoso, Konten Kreator Masak Besar yang Di-unfollow Istri Usai Mualaf

Profil Bobon Santoso, Konten Kreator Masak Besar yang Di-unfollow Istri Usai Mualaf

Profil Bobon Santoso mendadak viral usai keputusannya menjadi seorang mualaf baru-baru ini. Youtuber Indonesia ini telah resmi memeluk agama islam pada 10 Maret 2025...
Cara Menyembunyikan Status Bar HP Saat Layar Terkunci

Cara Menyembunyikan Status Bar HP Saat Layar Terkunci

Cara menyembunyikan status bar HP bisa dicoba oleh pemula. Hal ini karena tutorialnya terbilang sederhana sehingga bisa dilakukan secara mudah. Status bar sendiri juga...