Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita BanjarKecelakaan di Kota Banjar, Dua Pemotor Terlibat Tabrakan di Viaduct, Satu Alami...

Kecelakaan di Kota Banjar, Dua Pemotor Terlibat Tabrakan di Viaduct, Satu Alami Luka Serius

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Kecelakaan di Kota Banjar Jawa Barat kembali terjadi. Kali ini dua pemotor (pengendara sepeda motor) terlibat tabrakan di jembatan Viaduct atau tepatnya di jalan Letjen Suwarto Kota Banjar, Sabtu (17/08/2019) sekitar pukul 20.20 WIB.

Akibatnya, salah satu pemotor yang diketahui bernama Cucu (54), seorang PNS warga Dusun Cibangban, RT 01/RW 04 Desa Bunter, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, dilaporkan mengalami luka serius hingga tidak sadarkan diri.

Cucu pun langsung dilarikan ke RSUD Kota Banjar untuk mendapatkan tindakan medis. Hingga berita ini diunggah, belum diketahui kondisi Cucu pasca dilakukan tindakan medis.

Sementara pemotor yang satunya lagi diketahui bernama Asep Repi, warga Pamarican Kabupaten Ciamis. Dia dilaporkan hanya mengalami luka lecet pada bagian tangan.

Dari informasi yang dihimpun HR Online, kecelakaan di Kota Banjar ini bermula ketika sepeda motor jenis KLX nopol F 2372 ZTV yang dikendarai Asep Repi, melaju dengan kecepatan sedang dari arah Kota Banjar menuju arah Pangandaran.

Saat melintas di atas jembatan Viadcut, di depannya ada sepeda motor yang dikendarai Cucu dan secara mendadak berputar arah tanpa menggunakan lampu sen. Karena jarak antara kedua motor tersebut berdekatan, akhirnya tabrakan pun tak bisa dihindari.

Sopiah, seorang warga yang berada di lokasi kejadian membenarkan bahwa penyebab kecelakaan akibat salah satu pemotor mendadak berputar arah tanpa melihat kendaraan yang beada di belakangnya.

“Memang Bapak (Cucu) yang tertabrak itu sempat berhenti menunggu jalan kosong sebelum motornya berputar arah. Tapi anehnya saat dia berputar arah justru saat ada sepeda motor di belakangnya. Memang dia terlihat hati-hati, tapi mungkin tidak konsentrasi sehingga tidak melihat sepeda motor di belakangnya,” ujarnya.

Sopiah menambahkan saat hendak berputar arah pun Cucu tidak menggunakan lampu sen. Sehingga motor yang berada di belakangnya tidak mengira Cucu akan berputar arah.

“Jadi bapak itu berputarnya mendadak dan tanpa menggunakan lampu sen. Sementara jarak antara kedua motor itu sangat berdekatan dan sulit untuk menghindari tabrakan,” ujarnya.

Sementara itu, kasus kecelakaan di Kota Banjar yang mengakibatkan satu korban luka ini sudah ditangani unit Laka Lantas Satlantas Polresta Banjar. Pihak kepolisian pun sudah mengamankan dua sepeda motor yang terlibat tabrakan untuk dijadikan barang bukti. (Muhlisin/R2/HR-Online)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...