Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruDuri Ikan Tersangkut di Tenggorokan? Singkirkan dengan 9 Metode Ini

Duri Ikan Tersangkut di Tenggorokan? Singkirkan dengan 9 Metode Ini

Duri ikan tersangkut di tenggoran pastinya sangat mengganggu saat kita menelan makanan. Jika tidak segera disingkirkan bisa membuat tenggorokan terluka hingga mengeluarkan darah.

Seperti telah kita ketahui bahwa ikan menjadi salah satu bahan makanan favorit bagi semua orang.

Ikan kaya akan gizi dan bisa diolah menjadi beragam masakan lezat yang mengundang selera.

Namun sayangnya kita terkadang kurang hati-hati saat makan ikan. Duri ikan yang tipis dan tajam sering tersangkut di tenggorokan.

Untuk mengeluarkan atau menyingkirkan duri ikan yang tersangkut di tenggorokan tidaklah mudah.

Kalau tidak dilakukan secara hati-hati, bisa menimbulkan masalah yang tak diinginkan.

Dirangkum HR Online dari berbagai sumber, Senin (12/08/2019), berikut ini beberapa cara mudah untuk mengeluarkan duri ikan yang tersangkut di tenggorokan.

Batuk

Batuk
Ilustrasi batuk

Cara pertama yang bisa kamu coba adalah batuk. Pada beberapa kasus, batuk yang kencang bisa membantu menyingkirkan duri ikan yang tersangkut di tenggorokan.

Pisang

Makan buah pisang bisa mempermudah menyingkirkan duri ikan yang tersangkut di tenggorokan.

Untuk menyingkirkannya, makan satu gigitan besar pisang lalu tahan di mulut setidaknya selama satu menit.

Ini akan memberinya kesempatan untuk menyerap air liur, setelah itu telan hanya dalam sekali telan.

Roti dan Air

Dengan menyelupkan roti ke dalam air merupakan trik klasik supaya makanan yang tersangkut bisa keluar dari kerongkongan.

Caranya, rendam sepotong roti dalam air selama sekitar satu menit, kemudian makan dalam satu gigitan besar dan telan secara utuh, jangan dikunyah.

Metode tersebut akan memperberat duri ikan yang menyangkut di tenggorokan terdorong hingga ke bawah.

Menggunakan Marshmallow

Marshmarllow
Marshmarllow. Photo : Net/Ist.

Mungkin cara ini terdengar aneh, namun karena sifat marshmallow yang lengket dapat mempermudah mengeluarkan duri ikan yang ngangkut di tenggorokan.

Untuk mengeluarkannya, cukup kunyah beberapa marshmallow, kemudian masukkan dalam sekali telan.

Sifat marshmallow yang lengket dan manis rasanya akan menangkap duri ikan dan membawanya masuk ke dalam perut.

Minyak Zaitun

Minyak zaitun merupakan pelumas alami. Jika ada duri ikan yang tersangkut di tenggorokan, kamu bisa coba menelan 1 atau 2 sendok makan minyak zaitun secara langsung.

Metode ini bisa melumasi tenggorokan sehingga duri ikan yang tersangkut membuatnya lebih mudah untuk ditelan atau dimuntahkan.

Cuka

Cuka memiliki sifat yang sangat asam. Dengan meminum cuka bisa memecah duri ikan dan membuatnya lebih lembut, sehingga jadi lebih mudah ditelan.

Caranya, encerkan 2 sendok makan cuka dalam secangkir air, atau bisa juga minum 1 sendok makan secara langsung.

Cuka sari apel erupakan pilihan yang baik karena rasanya tidak terlalu buruk, apalagi bila dicampur dengan madu.

Telan Sekepal Nasi

Nasi
Nasi bisa singkirkan duri ikan dari tenggorokan. Photo: Net/Ist.

Untuk menyingkirkan duri ikan yang terjebak dalam tenggorokan, kamu juga bisa mengatasinya dengan menelan sekepal nasi hangat tanpa dikunyah.

Ambil nasi segenggam tangan, lalu bentuk seperti bola-bola kecil. Ingat, jangan terlalu besar karena berisiko tersedak.

Jangan sampai lupa juga menyiapkan segelas air untuk membantu nasi mendorong duri yang nyangkut lepas dari tenggorokan.

Minum Air Garam

Ambil segelas air hangat dan tambahkan sejumput garam ke dalamnya. Setelah itu minum air campuran garam tersebut.

Kalau duri ikan yang tersangkut di tenggorokan cukup kecil, maka akan mudah masuk ke dalam saluran pencernaan.

Segera Konsultasi ke Dokter

Jika dengan cara-cara tersebut di atas kamu tidak juga berhasil menyingkirkan duri ikan dari tenggorokan, sebaiknya kamu segera konsultasi ke dokter THT.

Apalagi jika yang kamu alami itu menimbulkan beragam keluhan, seperti rasa sakit yang tak kunjung sembuh, atau terjadi pembengkakan di daerah tenggorokan.

Dalam kasus ini biasanya dokter akan melakukan X-ray dan menyuruh kamu menelan cairan berbasis barium.

Metode lainnya yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan laringoskopi untuk melihat di bagian belakang tenggorokan kamu.

Sedangkan, untuk kasus yang lebih parah, biasanya dokter akan menyarankan untuk melakukan CT scan dan endoskopi.

Hal tersebut untuk melihat tingkat kerusakan tenggorokan atau saluran pencernaan kamu akibat menelan duri ikan. (Eva/R3/HR-Online)

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....
Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel kembali merilis tablet Android terbarunya di Indonesia. Adapun produk mereka kali ini bernama Itel VistaTab 30 Pro. Tablet milik Itel ini merupakan mid-range...
dugaan eksploitasi pekerja sirkus taman safari

DPRD Jawa Barat Soroti Dugaan Eksploitasi Pekerja Sirkus di Taman Safari

harapanrakyat.com – Terjadinya dugaan eksploitasi pekerja sirkus di Taman Safari turut menjadi perhatian berbagai kalangan. Demikian halnya juga dengan respon Wakil Ketua DPRD Jawa...
Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula Banyak yang Sayang

Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula: “Banyak yang Sayang”

Setelah resmi bercerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven terus menjadi sorotan publik. Perceraian yang sempat diwarnai berbagai tudingan negatif ini membuat banyak pihak bersimpati...